SuaraSurakarta.id - Menteri BUMN Erick Thohir terus memastikan persiapan acara tasyakuran pernikahan Kaesang Pangarep dengan Erina Gudono di Pura Mangkunegaran, Kamis (8/12/2022).
Ditemani juru bicara pernikahan Kaesang-Erina, Gibran Rakabuming Raka berjalan mulai dari Pamedan hingga pendopo Mangkunegara untuk meninjau venue-venue untuk acara ngunduh mantu, Minggu (11/12/2022).
Erick menilai jika persiapan acara tasyakuran di Pura Mangkunegaran sudah mencapai 80 persen.
"Sudah 80 persen, selalu yang saya bilang yang penting itu bagaimana perputaran daripada undangan, masyarakat jangan sampai terganggu. Bagaimana Pak Wali juga memastikan tukar parkir, para pengemudi becak menjadi bagian juga," terang Menteri BUMN Erick Thohir, saat ditemui disela-sela meninjau Pura Mangkunegaran, Kamis (8/12/2022).
Kedatangannya ke sini juga untuk memastikan semua pelayanan tamu dapat berjalan dengan baik saay acara tasyakuran.
Karena ini sudah mendapatkan mandat dari Presiden Jokowi, untuk pembagian tamu undangan baik VVIP dan VIP tidak akan terpaku pada satu sesi saja.
"Semua ada VVIPnya, dari pagi sampai malam ada jadi tidak terpaku dalam satu waktu. Saya rasa VVIP itu bagian ya, justru paling penting bagaimana melayani semua undangan secara setara. Karena bapak dan pengantin maunya pelayanan maksimal tidak membeda-bedakan siapa yang diundang," jelas dia.
Erick mengatakan, saat ngunduh mantu nanti ada sembilan panggung hiburan rakyat di sepanjang rute kirab. Untuk yang ngisi di panggung hiburan rakyat itu seniman-seniman Kota Solo.
Nanti ada juga pembagian makanan dari bisnis kulinernya di titik-titik tertentu untuk masyarakat. Titiknya itu seperti di I Love Solo (Sriwedari) dan Ngarsopuro.
Baca Juga: Royal Ambarrukmo Pastikan Sajikan 4 Menu Tradisional Indonesia di Pernikahan Kaesang-Erina
"Ada titik-titiknya, nanti makanan Mas Kaesang yang enak-enak itu, ada Sang Pisang, serta Mangkokku. Pastinya harus antri masyarakat tidak usah berebut," ungkapnya.
Kontributor : Ari Welianto
Berita Terkait
-
Heboh Baliho Rambut Putih di Solo Berisi Ucapan Selamat Pernikahan Kaesang Pangarep, Kiriman Ganjar Pranowo?
-
Waduh, Tak Hadiri Pesta Pernikahan Kaesang-Erina, Surya Paloh Cuma Surati Jokowi, Simak Isinya!
-
Anies Baswedan, Ganjar dan Prabowo Mesti Waspada, Sosok Ini Berpotensi Jadi Kuda Hitam di Pilpres 2024
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Perjuangan Ibu Balita Pengidap Penyakit Langka di Karanganyar, Bertahan Hidup dari Live TikTok
-
Terungkap! Teka-teki Pertemuan Tertutup Eggy Sudjana dan Damai Hari Lubis dengan Jokowi
-
Grace Natalie Buka Suara Soal Permintaan Maaf Tersangka Ijazah: Terima, Tapi Hukum Harus Berjalan!
-
Perbandingan Honda Jazz 2019 vs Toyota Yaris TRD Bekas, Mana yang Lebih Oke?
-
Tersangka Kasus Ijazah Palsu Tiba-tiba Temui Jokowi Malam-malam, Ada Apa?