SuaraSurakarta.id - Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka disebut-sebut menjadi calon kuat pengganti Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo.
Gibran pun mulai mendapat dukungan untuk bisa maju menjadi Calon Gubernur Jawa Tengah pada Pilkada 2024 mendatang.
Namun Seberapa besar peluang putra sulung Presiden Joko Widodo tersebut?
Lembaga Charta Politika Indonesia merilis hasil survei terbaru Gibran Rakabuming Raka unggul dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Jawa Tengah pada 2024.
Baca Juga: Ngeri! Rekaman Video Kecelakaan Maut di Tol Kanci: Tiga Orang Meninggal Dunia
"Gibran Rakabuming Raka menjadi pilihan responden tertinggi sebagai kepala daerah Jawa Tengah dengan hasil survei 37,7 persen," kata Direktur Eksekutif Charta Politika Indonesia Yunarto Wijaya dikutip dari ANTARA, pada Kamis (20/10/2022).
Gibran unggul dalam survei itu atas Taj Yasin Maimoen yang mendapatkan 12,5 persen. Lalu, Hendrar Prihadi sebanyak 7,7 persen, FX Hadi Rudyatmo sebanyak 4,7 persen, Achmad Husein sebanyak 3,7 persen, Sudirman Said sebanyak 3,1 persen, Rustriningsih 2,2 persen, dan Komjen Pol (Purn.) Condro Kirono sebanyak 0,5 persen.
Sementara responden memilih tokoh lainnya sebanyak 2,3 persen dan tidak tahu/tidak menjawab sebanyak 25,8 persen.
"Pertanyaan tertutup terkait jika pemilihan Gubernur Jawa Tengah pada tahun 2024 dilaksanakan hari ini, Gibran cukup mendominasi pilihan publik sebagai calon gubernur pada simulasi yang dilakukan," kata Yunarto.
Charta Politika Survei Indonesia telah melakukan survei pada 20-27 September 2022. Survei ini memakai metode wawancara tatap muka yang diikuti 1.200 responden dengan menggunakan "multistage random sampling" dan "margin of error" 2,83 persen.
Baca Juga: Musim Hujan, Pemprov Jateng Siagakan Pemantau Antisipasi Jalan Rusak
Sebelumnya, survei Charta Politika periode Juni 2022 menempatkan Gibran Rakabuming Raka dengan elektabilitas tertinggi sebesar 38,8 persen dibandingkan tujuh nama lain yang disurvei.
Berita Terkait
-
Taj Yasin Minta Jaga Kualitas Makanan Program MBG: Bukan Sekadar Bagi-bagi Makan!
-
Gubernur Jateng Bakal Revitalisasi Asrama Haji Donohudan
-
Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
-
Dongkrak PAD, Pemprov Jateng Gelar Pameran Government Auto Show Ngopeni Nglakoni
-
Pemutihan Pajak Kendaraan Jateng 2025, Kapan Batas Akhirnya?
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
Terkini
-
Melodi Tradisi, Rasa Kekinian: Gojek Hadir di Tengah Semarak Adeging Mangkunegaran
-
Gunungan Makin Tinggi, PLTSa Putri Cempo Hanya Mampu Mengolah 120 Ton Sampah
-
Maling Burung di Solo Kena Batunya: Kepergok di Banyuagung, Berakhir Diciduk Tim Sparta
-
Satresnarkoba Polresta Solo Sikat Kurir Sabu di Mojosongo, Barang Bukti Siap Edar Disita
-
Dijamin Ngakak! Angkat Kehidupan Kota Solo, Film Komedi 'Cocote Tonggo' Akhirnya Tayang