SuaraSurakarta.id - Aksi sadis dilakukan seorang ibu dan anak yang tega memperkosa dan membakar hidup-hidup seorang gadis.
Kejadian memilukan itu terjadi di distrik Mainpuri Uttar Pradesh, India hingga mengundang keperihatinan banyak pihak.
Melansir Suarasumbar.id dari India Today, Minggu (9/10/2022), kasus bermula saat seorang ibu menuduh putrinya diperkosa oleh seorang Abhishek, yang tinggal di desa yang sama, tiga bulan lalu.
Namun, korban tak menceritakan kejadian kelam itu hingga akhirnya mengeluh sakit perut. Diketahui sang gadis malang itu hamil.
Keluarganya melapor ke pemuka adat serta agama setempat. Oleh para tokoh itu, pada tanggal 6 Oktober, diputuskan gadis itu dan pemerkosanya akan menikah.
Keputusan itu membuat keluarga korban terpaksa menyerahkan gadis kesayangannya ke keluarga pelaku.
Namun bukannya mendapat kasih sayang, korban justru mendapatkan perlakuan mengerikan yakni disiram bensin untuk dibakar hidup-hidup beserta janin berusia 3 bulan yang ada di dalam kandungan.
Polisi Kuravali sudah mengajukan laporan awal untuk menetapkan tiga pelaku.
"Kami sedang berupaya menangkap mereka," kata pejabat kepolisian setempat.
Korban, yang menderita luka bakar parah, dirawat di rumah sakit distrik di Mainpuri dan kemudian dirujuk ke Saifai.
Atas dasar pengaduan ibu korban, polisi telah mengajukan kasus berdasarkan pasal 307, 376 KUHP India dan pasal-pasal yang relevan.
"Terdakwa sedang dicari dan penangkapan akan segera dilakukan," kata polisi.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Mobil Bekas Terbaik untuk Anak Muda 2025: Irit Bensin, Stylish Dibawa Nongkrong
- 7 Rekomendasi Lipstik Mengandung SPF untuk Menutupi Bibir Hitam, Cocok Dipakai Sehari-hari
- Gibran Hadiri Acara Mancing Gratis di Bekasi, Netizen Heboh: Akhirnya Ketemu Jobdesk yang Pas!
- 7 Lipstik Halal dan Wudhu Friendly yang Aman Dipakai Sehari-hari, Harga Mulai Rp20 Ribuan
Pilihan
- 
            
              Gandeng Raksasa Pengembang Jepang, Sinar Mas Land Hadirkan Kota Wisata Ecovia
- 
            
              Harga Emas Turun Empat Hari Beruntun! Galeri 24 dan UBS Hanya 2,3 Jutaan
- 
            
              Jeje Koar-koar dan Bicara Omong Kosong, Eliano Reijnders Akhirnya Buka Suara
- 
            
              Saham TOBA Milik Opung Luhut Kebakaran, Aksi Jual Investor Marak
- 
            
              Isuzu Kenalkan Mesin yang Bisa Telan Beragam Bahan Bakar Terbarukan di JMS 2025
Terkini
- 
            
              Mendadak ke Solo, Waketum Joman Andi Azwan Ungkap Isi Pertemuan dengan Jokowi
- 
            
              Jokowi Pakai Topi Warna Putih Tulisan 'J', Apa Maknanya?
- 
            
              GoTo Tanggapi Rencana Perpres untuk Kesejahteraan Driver Ojol
- 
            
              UNS Cabut Beasiswa KIP-K Mahasiswa yang Dugem di Klub Malam
- 
            
              Viral! Mahasiswa UNS Diduga Penerima Bantuan KIP-K Berpesta di Klub Malam, Pakai Busana Minim