SuaraSurakarta.id - Bencana angin kencang yang terjadi di Kecamatan Ngadirojo, Kabupaten Wonogiri, Sabtu (8/10/2022) petang membuat sejumlah pohon tumbang.
Bahkan pohon tumbang menimpa sebuah warung makan hingga ambruk.
Melansir Timlo.net--jaringan Suara.com, angin kencang sebelumnya didahului dengan hujan yang cukup deras. Akibatnya, bangunan warung makan dan rumah warga di dua titik yang berbeda mengalami kerusakan.
Informasi yang dihimpun, pohon tumbang menimpa sebuah warung makan yang ada di pinggir jalan raya Ngadirojo-Nguntoronadi. Hal itu dibenarkan oleh Sekretaris Desa (Sekdes) Pondok Kecamatan Ngadirojo, Suki.
"Iya betul. Lokasi pasnya di Dusun Pondok Wetan RT 1/RW 3. Warung milik Pak Man," ujar Sekretaris Desa(Sekdes) Desa Pondok Kecamatan Ngadirojo, Suki.
Dikatakan, peristiwa itu terjadi sekitar pukul 15. 00 WIB.
Saat kejadian, wilayah setempat dilanda hujan deras disertai petir dan angin kencang. Sekdes memastikan, tidak ada korban jiwa ataupun luka akibat kejadian itu.
"Kalau korban tidak ada. Untuk kerugiannya diperkirakan Rp 25 Juta," jelas dia.
Sementara itu, Camat Ngadirojo Andika Krisnayana mengatakan pohon tumbang juga menimpa rumah warga di Dusun Bakalan RT1/RW 2 Desa Mlokomanis Wetan.
Baca Juga: Berikut Daerah Rawan Bencana di Ciamis, Mulai dari Banjir hingga Tanah Longsor
"Pohon tumbang itu menimpa dapur rumah warga. Tidak ada korban jiwa akibat kejadian ini. Tindakan juga sudah diambil," tegasnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Matic untuk Keluarga yang Irit BBM dan Murah Perawatan
- 58 Kode Redeem FF Terbaru Aktif November 2025: Ada Item Digimon, Diamond, dan Skin
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil Matic Mirip Honda Brio untuk Wanita
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
- 5 Sunscreen Wardah Untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Atasi Tanda Penuaan
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Terbaik, Ideal untuk Gaming dan Kerja Harian
-
HP Mau PHK 6.000 Karyawan, Klaim Bisa Hemat Rp16,6 Triliun
-
4 HP Baterai Jumbo Paling Murah Tahan Seharian Tanpa Cas, Cocok untuk Gamer dan Movie Marathon
-
5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
-
Hari Ini Bookbuilding, Ini Jeroan Keuangan Superbank yang Mau IPO
Terkini
-
7 Fakta Sengketa Dana Hibah yang Mengguncang Keraton Kasunanan Surakarta
-
Cerita Rasino, Guru Tuna Netra Sejak Lahir di Solo, Punya Metode Mengajar Sendiri
-
Hikayat Absurd Yoedo Prawiro: Polisi Rahasia Klaten Justru Jadi Raja Maling yang Licin
-
4 Link DANA Kaget Spesial Warga Solo, Rejeki Nomplok hingga Rp149 Ribu
-
7 Susunan Kabinet Baru PB XIV Purboyo, Langkah Berani Bangun Keraton Solo Modern