SuaraSurakarta.id - Pasca terjadinya ledakan di kawasan asrama Brimob Sukoharjo, Minggu (25/9/2022) malam, kondisi lokasi kejadian tampak sepi.
Dari pantauan di lapangan, Senin (26/9/2022), suasana di lokasi kejadian tampak lenggang. Warga kompleks asrama polisi Perumahan Grogol Indah, Jalan Larasati No AA 12, Desa Telukan, Sukoharjo terlihat beraktivitas seperti biasanya.
Tampak sejumlah anggota Brimob yang berjaga di depan rumah korban, Bripka Dirgantara Pradipta. Bahkan di sekitar lokasi kejadian dipasang garis police line.
Dua buah mobil warna putih dan hitam yang rusak diduga terkena percikan ledakan nampak dipasang tali terparkir di samping rumah. Tirai bambu dan seng atap rumah warga yang samping lokasi ledakan tampak rusak.
Baca Juga: Terjadi Ledakan di Asrama Polisi, Satu Korban Alami Luka Bakar
Menurut salah satu warga yang rumahnya berjarak beberapa meter dari lokasi kejadian, Sunardi, mengatakan jika ledakan terdengar sekitar pukul 17.55 WIB. Suara ledakan yang terdengar warga cukup keras.
"Suaranya cukup keras. Warga pada kaget, pintu-pintu dan jendela terbuka sendiri. Bahkan kotoran-kotoran yang di atas genteng pada jatuh," ujar dia, Senin (26/9/2022).
Warga mengira jika suara ledakan itu berasal dari trafo listrik yang meledak. Tapi tak lama warga mencari sumber suara dan melihat ada korban yang tergeletak.
"Saya kira itu ada trafo listrik yang meledak. Saya lalu keluar mencari sumber suara, ternyata ada korban yang tergeletak dan kondisinya parah," katanya.
Warga tidak berani mendekat meski berada di sekitar lokasi. Karena kondisi korban cukup parah, banyak mengeluarkan darah di bagian kepala dan kaki.
Baca Juga: Ledakan Di Asrama Polisi Sukoharjo Akibat Bahan Petasan Sitaan, Kok Bisa Disimpan Anggota?
"Warga pada tidak berani mendekati. Luka di bagian kepala dan kaki, setelah itu banyak polisi datang," ungkap dia.
Sunardi mengatakan, meski rumahnya dekat lokasi ledakan atau bertetangga tapi warga mengaku tidak kenal dengan korban.
"Katanya anggota polisi, tapi tidak kenal. Meski tetangga tapi jarang komunikasi," tandasnya.
Kontributor : Ari Welianto
Berita Terkait
-
Pertunjukan Kembang Api di India Berujung Ledakan, 8 Orang Kritis dan Ratusan Lainnya Terluka
-
Korban Tewas Ledakan Truk BBM di Nigeria Capai 181 Orang, Pemerintah Bentuk Tim Investigasi
-
Pipa Tinja Meledak di Tiongkok, Semburkan Limbah ke Mobil dan Pengguna Jalan: Saya Basah Kuyup
-
"Saya Tidak Pernah Melihat yang Seperti Ini" Dokter Mata Lebanon Kewalahan Tangani Korban Ledakan Misterius
-
Detik-Detik Mengerikan Ledakan Gas Metana di Tambang Iran, 51 Pekerja Tewas 24 Lainnya Masih Hilang
Tag
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Pindad Segera Produksi Maung, Ini Komponen yang Diimpor dari Luar Negeri
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
Terkini
-
Historical Walking Tour dalam Menyambut 101 Tahun Persis Solo
-
Selamat Ulang Tahun ke-101, Persis Solo!
-
Partai Golkar Solo Buka Suara Soal Isu Jokowi Bergabung: Kita Senang Hati
-
Mona Pangestu: Anak Muda Solo Pilih Investasi Emas Ketimbang Perhiasan Besar
-
Hari Apes Tak Ada di Kalender: Dua Jambret di Solo Babak-belur Usai Ketahuan Warga