SuaraSurakarta.id - Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka menemui pengamat politik Rocky Gerung di kediaman sang pengamat di Sentul, Kabupaten Bogor, Jumat (23/9/2022).
Pertemuan itu diketahui dari unggahan Twitter @gibran_tweet yang dikutip Suarasurakarta.id.
"Alhamdulillah tadi pagi berkesempatan untuk main ke kediaman salah satu idola saya," cuit Gibran disertai foto bersama Rocky Gerung.
Tak diketahui apakah yang dibahas keduanya, namun diprediksi salah satu obrolan berkaitan dengan politik hingga menuju Pemilu 2024 mendatang.
Baca Juga: Elektabilitas PDIP Anjlok, Gerindra Trennya Naik Menurut Hasil Survei Charta Politica
Meski demikian, putra sulung Presiden Jokowi itu justru melempar pertanyaan ke warganet berkaitan dengan apa yang dirinya obrolkan bareng Rocky Gerung.
"Kira-kira saya tadi ngobrolin apa ya sama om Rocky Gerung? 10 jawaban terlucu akan saya kirim sneakers aeroXgibran yg baru akan rilis minggu depan," tambahnya.
Sontak sajaj, cuitan itu langsung mendapat tanggapan beragam dari warganet di kolom komentar.
"Ngobrolin mau ajak om Rocky Gerung, naik ombak banyu di Sekaten solo," tulis @tw_b***.
"Ngobrolin Rehan," timpal @eyour***.
Baca Juga: Dilirik Jadi Capres PPP-PKS, Arief Poyuono Semprot Sandiaga Uno: Monggo Keluar dari Partai Gerindra!
"Paling ngobrolin sate jamu sengsu," tambah @Edh***.
"Ngobrolin tentang panitia persiapan pernikahan Mas Kaesang . Kira-kira nanti pak Rocky kebagian jadi panitia apa," tulis @Sere***.
Flash back ke belakang, Rocky Gerung sempat mengkritik pencalonan Gibran sebagai Wali Kota Solo.
Bahkan dia membuat video berjudul yang membahas majunya Gibran Rakabuming sebagai calon wali kota dalam Pilkada Solo 2020.
Rocky melontarkan banyak kata-kata pedas dalam video berjudul "PILWALKOT SOLO, KOTAK KOSONG VS 0T4K KOSONG" yang diunggah ke YouTube, Senin (20/7/2020).
Berita Terkait
-
Komunikasi Rezim Prabowo Disebut 'Belepotan', Apa yang Sebenarnya Terjadi?
-
Istri Mendes Yandri Susanto Menang Quick Count Indikator 76,9 Persen
-
Ulasan Novel 1984: Distopia yang Semakin Relevan di Dunia Modern
-
Bawaslu RI Periksa 12 Orang Terkait Dugaan Politik Uang di PSU Pilkada Serang
-
Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Gibran Diganti, Begini Respons Golkar
Tag
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Soal Ijazah Jokowi, Tim Hukum Merah Putih: Tuduhan Roy Suryo Penuhi Unsur Pidana
-
Melodi Tradisi, Rasa Kekinian: Gojek Hadir di Tengah Semarak Adeging Mangkunegaran
-
Gunungan Makin Tinggi, PLTSa Putri Cempo Hanya Mampu Mengolah 120 Ton Sampah
-
Maling Burung di Solo Kena Batunya: Kepergok di Banyuagung, Berakhir Diciduk Tim Sparta
-
Satresnarkoba Polresta Solo Sikat Kurir Sabu di Mojosongo, Barang Bukti Siap Edar Disita