SuaraSurakarta.id - Pekerjaan rumah Persis Solo tengah menumpuk jelang menjamu Bali United pada lanjutan pekan ke-10 BRI Liga 1 2022/2023 di Stadion Manahan, Kamis (15/9/2022).
Menatap laga lawan Serdadu Tridatu itu, Persis diakui cartaker pelatih Rasiman memang memiliki pekerjaan rumah termasuk di sisi penyelesaian akhir.
Dia mengatakan sebenarnya dalam beberapa laga terakhir, Persis punya banyak peluang namun sayang banyak yang tak dapat dikonversi menjadi gol.
“Semestinya memang kita tidak boleh menyia-nyiakan peluang yang ada. Ini jadi catatan kita,” ucap Rasiman dilansir dari laman resmi PT Liga Indonesia Baru, Selasa (13/9/2022).
Baca Juga: Bek Persib Zalnando Akui Nyaman dengan Posisi Barunya yang Diberi Luis Milla
Persis sendiri sejauh ini sudah sempat dua kali menjalani laga lawan Bali United yang keduanya digelar di Kota Solo. Laga pertama Persis kalah 1-2 di Stadion Manahan pada 2021 silam.
Sedang pada 5 Juli 2022 di Stadion Sriwedari, tim dengan warna kebesaran merah sukses menahan seri Bali United dengan skor 2-2.
Dari posisi di klasemen saat ini, perbandingan kedua tim bak langit dan bumi. Persis ada di peringkat ke-15 alias empat terbawah dengan nilai 7. Sedangkan Bali United ada di peringkat kedua dengan mengoleksi 21 poin.
Dari grafik hasil akhir di tiga laga terakhir pun demikian. Persis Solo hanya mencatat sekali imbang dan dua kali kalah alias mengantongi satu poin saja.
Bandingkan dengan Bali United yang menyapu bersih tiga laga dengan kemenangan alias mendapat poin sempurna sebanyak sembilan.
Baca Juga: Patah Tulang Selangka, Erwin Ramdani Terancam Absen Bela Persib hingga Pertengahan Musim
Berita Terkait
-
Bojan Hodak Sebut Persib Bandung Terbebani 'Juara Bertahan', Ini Alasannya
-
Bigmatch Persebaya vs Persija: Tim Mana yang Punya Pemain Asing Lebih Baik?
-
Persib vs Borneo FC: Adu Tajam Tyronne del Pino Kontra Leo Gaucho
-
Jadwal Persib Kontra Bali United Resmi Ditunda
-
Malut United, Stadion Kie Raha dan Kembalinya Tanah Legenda Sepak Bola
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
- Datang ke Acara Ultah Anak Atta Halilintar, Gelagat Baim Wong Disorot: Sama Cewek Pelukan, Sama Cowok Salaman
- Menilik Merek dan Harga Baju Kiano saat Pesta Ulang Tahun Azura, Outfit-nya Jadi Perbincangan Netizen
Pilihan
-
Harga Emas Antam Terbang Tinggi Jelang akhir Pekan, Tembus Rp1.520.000/Gram
-
Dinilai Hina Janda, Ridwan Kamil Kena Semprot Susi Pudjiastuti: Mau Omong Apa?
-
5 HP Samsung Rp 1 Jutaan dengan Kamera 50 MP, Murah Meriah Terbaik November 2024!
-
Profil Sutikno, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta yang Usul Pajak Kantin Sekolah
-
Tax Amnesty Dianggap Kebijakan Blunder, Berpotensi Picu Moral Hazard?
Terkini
-
Cerita Bahlil Lahadalia Kesengsem dengan Kuliner Soto Fatimah: Rasa Khasnya Paten
-
Kampanye di Sragen, Bahlil Lahadalia Sebut Ahmad Luthfi Punya Jaringan Pusat
-
Tok! Terdakwa Pembunuhan Bos Kerajinan Tembaga Boyolali Divonis Seumur Hidup
-
Blusukan Bareng Respati-Astrid di Proyek Rel Layang Joglo, Jokowi Titip Pesan Ini
-
Jokowi Tanggapi Putusan Bawaslu Soal Prabowo Dukung Ahmad Luthfi-Taj Yasin