SuaraSurakarta.id - Elemen suporter Persis Solo dipastikan tak memberikan dukungan langsung saat tim kesayangannya dijamu PSS Sleman pada lanjutan pekan kesembilan BRI Liga 1 2022/2023 di Stadion Maguwoharjo, Sabtu (10/9/2022).
Keputusan itu merupakan bentuk empati terhadap duka yang masih menyelimuti salah satu pendukung PSS Sleman, Brigata Curva Sud (BCS) setelah dua anggota mereka meninggal dunia hanya dalam rentang sebulan terakhir.
Kedua suporter itu adalah Tri Fajar Firmansyah dan Aditya Eka Putranda. Bahkan BCS memutuskan untuk tidak mendukung PSS Sleman selama bulan September sebagai bentuk keprihatinan.
Melalui akun Instagramnya, DPP Pasoepati memberikan pernyataan resmi berkaitan dengan tidak berangkat ke Sleman.
Baca Juga: Tandang ke Stadion Jatidiri, Curi Poin Jadi Target Persikabo
"Menyatakan bahwa DPP Pasoepati tidak memberangkatkan tour ke Kabupaten Sleman kandang PSS Sleman. Dengan dasar kemanusian untuk berempati kepada saudara sleman fans yang masih dalam keadaan berkabung," tulis pernyataan tersebut yang dikutip, Kamis (8/9/2022).
Selain itu, DPP Pasoepati juga menjelaskan jika keputusan itu juga mengacu pada surat edaran dari Kapolda DI Yogyakarta beserta PT LIB sebagai Operator Liga.
"Sebagai mana sesuai poin pertama maka Dpp Pasoepati beserta korwil-korwil akan segera mengadakan nonton bareng, untuk tehnisnya nanti di infokan lebih lanjut. Demikian pemberitahuan dan informasi. Atas perhatiannya kami ucapkan terima kasih," tambah keterangan tersebut.
Sebelumnya dalam keterangan resmi media sosial pendukung PSS Sleman, BCSXPSS_1976, mengeluarkan pernyataan untuk menarik diri selama bulan September 2022. Hal itu setelah dua orang suporter PSS Sleman meninggal dunia selama bulan Agustus 2022.
“Dalam sebulan lalu kami kehilangan dua keluarga yang selalu setia berdiri di sini. Banyak sekali hal yang ada dibenak pikiran kami. Terutama memberi waktu dan penghormatan bagi keduanya. Izinkan kami meresapi jauh lebih dalam pasca rentenan peristiwa yang tak terhindarkan,” keterangan BCS.
Berita Terkait
-
Persija Jakarta Incar Posisi Empat Besar, Madura United akan Jadi Korban?
-
Libur Singkat, Ini Momen Bek PSS Sleman Abduh Lestaluhu Rayakan Idulfitri Bersama Keluarga
-
Tanpa Gustavo Almeida, Persija Jakarta Hadapi Madura United FC di Bangkalan
-
Anco Jansen: Indonesia Negara Sangat Miskin
-
Dear Jakmania! Persija Kibarkan Bendera Putih untuk Jadi Juara BRI Liga 1
Tag
Terpopuler
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Pemain Keturunan Indonesia Statusnya Berubah Jadi WNI, Miliki Prestasi Mentereng
- Pemain Keturunan Indonesia Bikin Malu Raksasa Liga Jepang, Bakal Dipanggil Kluivert?
- Jika Lolos Babak Keempat, Timnas Indonesia Tak Bisa Jadi Tuan Rumah
- Ryan Flamingo Kasih Kode Keras Gabung Timnas Indonesia
Pilihan
-
Masjid Agung Sleman: Pusat Ibadah, Kajian, dan Kemakmuran Umat
-
Ranking FIFA Terbaru: Timnas Indonesia Meroket, Malaysia Semakin Ketinggalan
-
Duel Kevin Diks vs Laurin Ulrich, Pemain Keturunan Indonesia di Bundesliga
-
Daftar Lengkap 180 Negara Perang Dagang Trump, Indonesia Kena Tarif 32 Persen
-
Detik-detik Jose Mourinho Remas Hidung Pelatih Galatasaray: Tito Vilanova Jilid II
Terkini
-
Cek Pos Pam Ops Ketupat Candi, Kapolresta Solo Pastikan Pengamanan Arus Balik Lancar
-
Sambangi Lokasi Banjir di Sambirejo, Wali Kota Solo Siapan Berbagai Penanganan
-
Terendam Banjir, Underpass Simpang Joglo Solo Ditutup Total
-
Sempat Tak Percaya, Ini Momen Bima Arya Kaget Ada Wisata Jokowi di Solo
-
25 Kepala Daerah Ikuti Retret Gelombang Kedua, Ini Kata Wamendagri