SuaraSurakarta.id - Satrio Khoirul Usman (26), merupakan salah satu atlet Timnas Goalball Indonesia yang berlaga di ASEAN Para Games 2022 di Kota Solo.
Pada laga perdana, Satrio Khoirul dan kawan-kawan di GOR UNS Solo menunduk Laos dengan skor telak 13-3.
Ada hal yang tidak terduga saat Satrio Khoirul Usman bermain di lapangan. Di mana, ia memakai sepatu yang sudah bolong untuk yang sebelah kanan.
Meski memakai sepatu yang bolong alias berlubang, itu tidak membuatnya malu dan minder. Malah merasa nyaman dan enjoy saat dipakai serta tampil percaya diri, bahkan tidak masalah jika harus tambah parah.
Baca Juga: Aksi Menarik Suporter Dukung Timnas Goalball Indonesia di ASEAN Para Games 2022
Bahkan tidak rencana untuk ganti dan akan terus dipakai. Karena bisa dikatakan ini sebagai senjata atau jimat keberuntungannya.
"Tetap tak pakai. Karena sudah nyaman, kalau ganti malah takut merubah kenyamanan," ujar Satrio saat ditemui usai pertandingan, Minggu (31/7/2022).
Saat ditanya apakah sepatu ini merupakan jimat untuk bertanding. Atlet asal Lemah Gempal 7A Nomor 24 Semarang ini hanya tersenyum.
Satriyo menjelaskan merasa khawatir kalau ganti sepatu harus adaptasi lagi. Sehingga memilih untuk tidak ganti sepatu dan tetap memakai sepatu lama meski rusak dan bolong.
"Takutnya harus adaptasi lagi. Jadi mending tidak ganti," kata bapak satu anak ini.
Ia mulai memakai sepatu itu sejak masuk pelatnas goalball tahun 2022 ini. Sepatu yang dipakai ini merupakan sepatu pembagian dari pemerintah untuk pemusatan latihan.
"Saya pakai sepatu ini sejak masuk pelatnas awal tahun ini sampai sekarang. Mulai rusak itu sudah cukup lama," sambung atlet kelahiran 19 juli 1996 ini.
Berita Terkait
-
5 Pilihan Sepatu Kanvas Lokal Buat OOTD Ngampus-mu Biar Makin Hype!
-
Forte Vantage V2: Rekomendasi Sepatu untuk Generasi Muda di Tengah Demam Sepak Bola Indonesia
-
Pengalaman Lari Unik Melintasi Hidden Gem di Jakarta
-
Main Golf Bareng, Sepatu Couple Fuji dan Verrell Bramasta Bikin Salfok: Berapa Harganya?
-
Keuntungan Nike Melorot di Seluruh Dunia, Bakal Ada PHK Lanjutan?
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
Terkini
-
Soal Ijazah Jokowi, Tim Hukum Merah Putih: Tuduhan Roy Suryo Penuhi Unsur Pidana
-
Melodi Tradisi, Rasa Kekinian: Gojek Hadir di Tengah Semarak Adeging Mangkunegaran
-
Gunungan Makin Tinggi, PLTSa Putri Cempo Hanya Mampu Mengolah 120 Ton Sampah
-
Maling Burung di Solo Kena Batunya: Kepergok di Banyuagung, Berakhir Diciduk Tim Sparta
-
Satresnarkoba Polresta Solo Sikat Kurir Sabu di Mojosongo, Barang Bukti Siap Edar Disita