SuaraSurakarta.id - Keraton Kasunanan Surakarta Hadiningrat memastikan kerbau keturunan Kyai Slamet akan mengikuti kirab malam 1 Sura pada Jumat (29/7/2022).
Pengageng Parentah Keraton Kasunanan Surakarta Kanjeng Gusti Pangeran Haryo (KGPH) Dipokusumo mengatakan rencananya akan ada lima ekor kerbau yang dikeluarkan untuk prosesi upacara adat malam pergantian tahun Jawa tersebut.
Ia mengatakan lima ekor kerbau yang akan mengikuti kirab tersebut dianggap paling sehat dari lainnya yang saat ini tengah terpapar penyakit mulut dan kuku (PMK).
Sebelumnya, usai dilakukan pemeriksaan terhadap seluruh kerbau milik Keraton Surakarta, diketahui ada 11 ekor dari 17 ekor kerbau yang terjangkit PMK. Bahkan, ada satu ekor kerbau keturunan Kerbau Kyai Slamet mati akibat terjangkit penyakit tersebut.
Untuk memastikan lima ekor kerbau tetap sehat, saat ini kelimanya tengah menjalani isolasi di Kompleks Magangan. Kelima kerbau ini sudah menjalani isolasi selama dua hari dan dipisahkan dari kerbau lainnya untuk persiapan Kirab Malam 1 Sura.
Sementara itu, kirab tersebut merupakan kali pertama usai dua tahun terhenti akibat pandemi COVID-19.
"Tahun ini Satgas COVID-19 memperbolehkan kami mengkirab Mahesa Kyai Slamet kembali. Selama dua tahun kemarin kan hanya melibatkan 200-400 orang saja," kata Gusti Dipo dikutip Jumat (29/7/2022).
Ia mengatakan untuk kirabnya akan dilaksanakan mulai pukul 23.00 WIB. Pada prosesi pergantian tahun baru Jawa ini dilakukan lima tahapan, yakni doa bersama, kirab, meditasi, salat hajat, hingga salat subuh.
Untuk rute kirab, dikatakannya, sama dengan tahun-tahun sebelumnya yakni mulai dari Kori Kamandungan-Supit Urang-Gladag-Jalan Mayor Sunaryo-Kapten Mulyadi-Veteran-Yos Sudarso-Slamet Riyadi dan kembali ke keraton.
Baca Juga: Apa Itu Malam Satu Suro dan 4 Pantangannya Bagi Masyarakat Jawa?
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Tersangka Kasus Ijazah Palsu Tiba-tiba Temui Jokowi Malam-malam, Ada Apa?
-
Kaesang Sesumbar Jadikan Jateng Kandang Gajah: PSI Menang Mutlak di Pemilu 2029!
-
Mengejutkan! Hasan Nasbi Temui Jokowi di Rumah Pribadi, Apa Obrolan Rahasia Selama Satu Jam?
-
Izin Pembangunan Bukit Doa Dicabut Bupati Karanganyar, LBH GP Ansor Bakal Gugat ke PTUN
-
Solo akan Berlakukan Jam Wajib Belajar, Respati Ardi Minta Orang Tua Ikut Mengawasi