SuaraSurakarta.id - Aktris Maudy Ayunda ternyata memiliki cita-cita untuk membuat serial sinetron.
Pengakuan mantan aktris multitalent itu diketahui dalam unggahan video di akun TikTok @noonaviaa.
Dalam video singkat itu menayangkan Maudy Ayunda sedang berbincang-bincang santai dengan sosok mantan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Wishnutama.
Di satu kesempatan Maudy Ayuna curhat kepada Wishutama perihal cita-citanya yang ingin membuat sinetron.
"Aku nggak mau bikin film mas, aku mau bikin sinetron yang nggak membodohi masyarakat," kata Maudy Ayunda.
"Dulu cita-cita gue itu," balas Wishnutama.
Maudy Ayunda lantas menjelaskan alasannya ingin membuat sinetron lantaran dirinya kesal dengan tontonan sinetron yang kurang mendidik.
"Karena disitulah paling sering ditonton orang. Jadi kalau aku punya budget bikin sinetron yang gimana caranya entertaining tapi realy smart. Banyak moral-moral yang positif," imbuh Maudy Ayunda.
Rupanya Wishutama juga sepemikiran dengan Maudy Ayunda saat dirinya dulu menciptakan sinetron yang berjudul "Tetangga Masa Gitu".
Baca Juga: Selamat, Adik Maudy Ayunda Resmi Dilamar Pacar Bulenya
"Dulu waktu bikin tetangga masa gitu ya mod. Cita-citanya gitu mod, kalau gue dengan dunia media, gue ngerasa gue udah selesai. Tapi mudah-mudahan ada yang lanjutin cita-cita itu untuk bangsa ini pinter melalui medianya," ungkap Wishnutama.
Kontan saja unggahan video itu langsung diserbu warganet di kolom komentar. Sebagian besar dari mereka sependapat dengan penuturan Maudy Ayunda dan Wishnutama tersebut.
"Aku setuju sama mas Tama dan Maudy Ayunda. Sinetron yang mendidik tidak kayak sinetron yang sekarang," ucap akun @user688281**.
"Plis ini bener, bisa gak sih ada yang bikin sinetron yang good quality? Kek sejujurnya gue punya harapan sama sinetron indo loh," tutur akun @thinkbout**.
"Omg ini juga one of my goal, karena bener kata maudy, justru yang ditonton rata-rata kalangan menengah ke bawah (walau gak semua) itu ya sinetron," imbuh akun @capek**.
"Gue kangen sinetron anak kek entong, jin dan jun, jini oh jini, tuyul dan mba yul, eneng dan kaos kaki ajaib," sahut akun @pangsit**.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Putra Mahkota Keraton Solo KGPAA Hamangkunegera Deklarasikan Jadi PB XIV
-
Momen Haru Ribuan Warga Solo Iringi dan Melepas Jenazah PB XIII
-
Jenazah PB XIII Diberangkatkan, Ini Momen Keluarga Gelar Tradisi Brobosan
-
KGPAA Tedjowulan Jadi Raja Sementara Keraton Solo hingga Penerus PB XIII Dinobatkan
-
Kapolri Gelar Pertemuan Tertutup dengan Keluarga Keraton Solo, Bahas Pengamanan Prosesi Pemakaman?