SuaraSurakarta.id - Karyawan sebuah hotel di wilayah Kecamatan Laweyan, Solo, dikejutkan dengan seorang sopir travel yang ditemukan meninggal dunia di dalam mobil, Rabu (6/7/2022).
Korban diketahui bernama Haryanto (64), warga Duren Sawit, Jakarta Timur ditemukan tidak bernyawa di dalam mobil.
Kapolsek Laweyan, AKP Galuh Pandu Pandega F mengatakan, kali pertama informasi adanya penemuan mayat tersebut dilaporkan ke pihaknya oleh security hotel sekitar pukul 10.00 WIB.
“Jadi korban tidur di dalam mobil dari semalam dan saat tadi temukan sudah meninggal di dalam mobil. Petugas sudah melakukan pemeriksaan fisik dan tidak ditemukan adanya bekas penganiayaan,” ujarnya kepada awak media.
Baca Juga: Bentrok dengan ASEAN Para Games 2022, Persis Solo Terancam Musafir di Awal Liga 1
Lebih lanjut ia menambahkan, di dalam mobil tempat korban ditemukan juga ada obat-obatan resep dokter. Sehingga dugaan awal korban memang menderita sakit. Hanya saja riwayat sakitnya apa belum diketahui karena keluarga korban belum dimintai keterangan.
“Keluarganya baru mau dikabari, korban kan ke Solo dari Jakarta bersama-sama teman kantor dan korban menjadi driver. Sebenarnya sudah dibukakan kamar namun korban katanya memilih tidur di mobil sampai tadi ditemukan meninggal,” papar Kapolsek.
Korban sendiri bersama rombongan rekan kantor berencana kembali ke Bogor pagi ini. Karena itu, teman sesama driver mencoba membangunkan sekaligus memberitahu rencana tersebut.
Namun justru korban ditemukan tak bergerak dan saat diperiksa sudah tidak terasa nadi korban. Sehingga akhirnya memutuskan melaporkan hal tersebut ke pihak berwajib.
Baca Juga: Muncul Dorongan Kota Solo Jadi Daerah Otonomi Khusus, Pemerhati Budaya: Pusatnya Kebudayaan Jawa
Berita Terkait
-
Prabowo Tak Bisa Gunakan Hak Politik di Jakarta Meski Dukung RK-Suswono, Gibran Nyoblos di Solo
-
Dituntut Selalu Sempurna, Rose BLACKPINK Ungkap Sulitnya Jadi Idol K-Pop
-
Pilkada Ciamis Berduka, Calon Wabup Yana D Putra Tutup Usia
-
Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
-
3 Pemain Liga Malaysia yang Bisa Dibawa Ong Kim Swee ke Persis Solo, Ada Saddil Ramdani
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Urban Fashion 2024: Hadinata Batik Tampilkan Batik yang Instagramable
-
Sederet Kiai NU Jateng Ramai-ramai Temui Jokowi di Solo Jelang Coblosan, Ini yang Dibahas
-
5 Alasan Kenapa Kamu Harus Nyoblos di Pilkada Serentak 2024!
-
Gojek Permudah Mobilitas Warga Solo dengan Shelter Mangkunegaran
-
Bekuk Pelaku Penyalahgunaan Narkoba, Polres Sukoharjo Sita Barang Bukti 103,53 Gram Sabu