SuaraSurakarta.id - Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong mendadak jadi sorotan usai kedapatan asik mainan drone di tepi lapangan.
Momen langka tersebut diketahui dari unggahan akun TikTok penerjemah Shin Tae-yong @seo_jeongseok, Selasa (28/06/2022).
"Coach Shin mantau latihan (X), coach Shin mainan drone ()," bunyi keterangan tertulis unggahan tersebut.
Berdasarkan video singkat itu, Shin Tae-yong yang mengenakan pakaian berwarna hijau tengah diajari menerbangkan drone.
Pelatih asal Korea Selatan itu nampak ceria sekali ketika dirinya sukses menerbangkan drone tersebut di tepi lapangan.
Sementara itu, para staff yang mengerumuni Shin Tae-yong turut tertawa melihat pelatih Timnas Indonesia itu sukses menerbangkan drone tersebut.
Kontan saja unggahan video itu langsung diserbu warganet. Sebagian besar dari mereka ramai menuliskan beragam komentar.
"Coach Shin kenapa sih lucu banget," ucap akun @tita.vera**.
"Happy banget kelihatannya," tutur akun @imhapp**.
Baca Juga: Shin Tae-yong Yakin Puncak Performa Timnas Indonesia U-19 Terjadi di Piala AFF U-19 2022
"Bahagia itu memang sederhana ya," ungkap akun @this_me**.
"Wkwk kayaknya coach baru pertama kali operasikan drone. Karena negaranya tidak perbolehkan menggunakan drone," sahut akun @fikriirma**.
"Ajak coach Shin terbangin layangan deh," timpal akun @putri**.
Perlu diketahui saat ini Shin Tae-yong tengah fokus mempersiapkan Timnas U-19 untuk berlaga di Piala AFF 2022 pada tanggal 2-15 Juli 2022.
Timnas U-19 sendiri tergabung di Grup A bersama Filipina, Myanmar, Thailand, Vietnam, Brunei Darussalam.
Klik disini untuk lihat vidoe Shin Tae-yong bermain drone
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Terungkap! Teka-teki Pertemuan Tertutup Eggy Sudjana dan Damai Hari Lubis dengan Jokowi
-
Grace Natalie Buka Suara Soal Permintaan Maaf Tersangka Ijazah: Terima, Tapi Hukum Harus Berjalan!
-
Perbandingan Honda Jazz 2019 vs Toyota Yaris TRD Bekas, Mana yang Lebih Oke?
-
Tersangka Kasus Ijazah Palsu Tiba-tiba Temui Jokowi Malam-malam, Ada Apa?
-
Kaesang Sesumbar Jadikan Jateng Kandang Gajah: PSI Menang Mutlak di Pemilu 2029!