SuaraSurakarta.id - Pembunuhan terhadap seorang perempuan bernama Sofia di kamar mandi Hotel Hasma Jaya 2, Jalan Pasar Kembang, Surabaya, terungkap.
Pelakunya lelaki kenalan korban bernama Priyono asal Nganjuk. Priyono menghabisi Sofia karena ingin mengambil uang -- yang dikatakan korban sebelum dibunuh -- sebanyak Rp20 juta.
Sofia bertemu Priyono di sebuah terminal Kota Surabaya. Priyono merayu Sofia untuk check in di hotel setelah mendengar Sofia mengatakan menyimpan uang Rp20 juta di dalam tas yang dibawanya. Dia ingin menguasai uang itu.
Di dalam hotel, niat jahat Priyono semakin memuncak ketika Sofia mandi di kamar mandi. Dia masuk ke kamar mandi dan dari belakang membekap Sofia.
Dalam laporan Beritajatim diberi rincian tindakan kekerasan yang dilakukan Priyono kepada Sofia, tetapi Suara.com tidak akan menyebutkannya.
Pelaku segera melarikan diri setelah melakukan kekerasan di dalam kamar hotel.
Pada waktu ditemukan oleh petugas hotel, Sofia sudah meninggal dunia dan kasusnya dilaporkan ke kantor polisi.
Kasus itu kemudian terungkap. “Ditangkap di Jombang saya pak, waktu di terminal. Sempat kabur ke Madiun,” kata Priyono di kantor polisi.
Priyono mengakui perbuatannya. Dia berkata melakukan kekerasan terhadap Sofia sekitar setengah jam setelah sampai di kamar hotel.
Baca Juga: Motif Pembunuhan Siswi SMP di Langkat Terungkap, Pelaku Panik Diancam karena 'Tembak Dalam'
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Abdi Dalem Kubu Purboyo Jadi Korban Kekerasan, Diduga Ditendang Bagian Kelamin, Pelaku Cucu PB XIII?
-
5 Fakta Perbandingan Interior VinFast VF3 dan BYD Atto 1, Mana Lebih Nyaman?
-
7 Alasan GKR Timoer Menginterupsi Fadli Zon Saat Penyerahan SK Keraton Solo
-
Tak Pernah Setujui Penjaminan, Pria Tempuh Jalur Hukum Lawan Sita Eksekusi Rumah
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut