SuaraSurakarta.id - Dua laga akbar bakal tersaji pada lanjutan babak penyisihan Grup A Piala Presiden 2022 di Stadion Manahan, Solo, Jumat (24/6/2022) sore hingga malam.
Pertama laga Persis Solo melawan Dewa United yang dimulai pukul 16.00 WIB. Pertandingan akan dilanjutkan antara PSIS Semarang melawan PSS Sleman pada pukul 20.30 WIB.
Pengamanan ekstra bakal dilakukan. Berbeda dengan laga sebelumnya yang hanya dijaga personel gabungan di Solo.
Dalam laga itu , tiga Polres akan ikut mengamankan di wilayah hukumnya masing-masing.
Baca Juga: Bertekad Kunci Posisi Puncak Klasemen, PSIS Semarang Siap Libas PSS Sleman di Laga Pamungkas
Kapolresta Solo Kombes Pol Ade Safri Simanjuntak menjelaskan, rapat koordinasi pengamanan melibatkan kepolisian wilayah Sukoharjo, Karanganyar, Klaten, dan Boyolali.
"Sebanyak 1.100 personel gabungan dikerahkan untuk melakukan pengamanan," kata Ade Safri, Kamis (23/6/2022).
Personel akan ditempatkan dalam tiga ring pengamanan stadion, yakni ring 1 di dalam stadion Manahan, baik di area bawah akses pintu masuk Stadion maupun di Tribun penonton.
Ring 2 di kawasan parkir Stadion Manahan, dan Ring 3 mengitari pagar memutar di luar pagar Stadion Manahan.
“Tujuh mobil akan melakukan mobiling mereka akan bergerak dinamis memonitor situasi dalam kota,” jelasnya.
Baca Juga: Gabung Persis Solo, Alexis Messidoro Tak Ingin Kecewakan Suporter Laskar Sambernyawa
Selain itu, Polresta Solo juga menyiapkan lima Tim Tindak atau Gakkum yang akan melakukan penindakan secara tegas terhadap siapa saja yang melakukan pelanggaran hukum atau tindak pidana.
Berita Terkait
-
Hasil BRI Liga 1: Kalahkan Barito Putera, Persis Solo Menjauh dari Zona Merah
-
Papan Bawah Memanas! Link Live Streaming Barito Putera vs Persis Solo
-
Jin BTS Siap Temui ARMY Lewat Tur Solo Perdana RUNSEOKJIN_EP.TOUR
-
3 Karakter Akan Bersinar di Anime Solo Leveling Season 3, Ada Favoritmu?
-
Tersisa 5 Pekan, Berikut Daftar Tim BRI Liga 1 2024/2025 yang Terancam Degradasi
Tag
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Soal Ijazah Jokowi, Tim Hukum Merah Putih: Tuduhan Roy Suryo Penuhi Unsur Pidana
-
Melodi Tradisi, Rasa Kekinian: Gojek Hadir di Tengah Semarak Adeging Mangkunegaran
-
Gunungan Makin Tinggi, PLTSa Putri Cempo Hanya Mampu Mengolah 120 Ton Sampah
-
Maling Burung di Solo Kena Batunya: Kepergok di Banyuagung, Berakhir Diciduk Tim Sparta
-
Satresnarkoba Polresta Solo Sikat Kurir Sabu di Mojosongo, Barang Bukti Siap Edar Disita