SuaraSurakarta.id - Seorang suporter PSIS Semarang sempat dilarikan di Klinik Sie Dokkes Polres Boyolali untuk mendapatkan perawatan jahitan di bagian wajah di bawah mata pada, Selasa (21/6/2022) malam.
Suporter tersebut mengalami luka sobek di bagian wajah usai menyaksikan pertandingan sepak bola antara Persis Solo melawan PSIS Semarang di Stadion Manahan Solo, Selasa (21/6/2022).
Berdasarkan informasi yang dihimpun, korban bersama rombongan suporter PSIS Semarang hendak pulang usai menyaksikan dan mendukung tim kebanggaannya melawan Persis.
Saat perjalanan pulang sampai di Pertigaan Ngasem, Colomadu, Karanganyar terjadi penghadangan dan diserang terhadap rombongannya dari sekelompok orang sekitar pukul 20.00 WIB.
Baca Juga: Nonton Derby Jateng, Kaesang Pangarep Keciduk Lagi Bareng Erina Gudono, Publik Desak Segera ke KUA
Korban bersama suporter PSIS Semarang lainnya lari menyelamatkan diri ke pos polisi Bangak, Kabupaten Boyolali untuk minta pertolongan.
Suporter yang terluka di bagian wajah diduga terkena sabetan senjata tajam. Yang bersangkutan langsung dilarikan ke Klinik Sunggingan, Boyolali untuk mendapatkan perawatan.
Untuk suporter PSIS lainnya langsung mendapat pengawalan ketat dari personel Polres Boyolali sampai perbatasan Ampel dengan Kabupaten Semarang.
"Ada suporter PSIS yang sempat mendapat perawatan. Korban terluka saat perjalanan pulang usai menyaksikan pertandingan sepak bola," ujar Kasi Humas Polres Boyolali, AKP Dalmadi, Rabu (22/6/2022).
Dalmadi menjelaskan, korban hanya rawat jalan. Setelah mendapat perawatan lukanya langsung dibawa pulang rekan-rekannya pulang ke Semarang.
Baca Juga: Tepuk Tangan Haru di Stadion Manahan: Ferry Anto, El Tigre dan Legenda Persis Solo Selamanya
Ada 147 personil gabungan dari Polres dan Polsek Boyolali untuk mengawal kepulangan suporter PSIS Semarang. Mereka dikawal sampai perbatasan Kabupaten Boyolali dan Kabupaten Semarang.
"Ada 77 personil dari Polres dan 57 personil dari Polsek Gabungan untuk pengamanan para suporter PSIS," ungkap dia.
Sementara itu Kapolres Boyolali AKBP Asep Mauludi mengatakan menerima laporan dan mendapati adanya seorang korban luka dari Suporter PSIS. Lalu korban tersebut di berikan pertolongan di klinik Sie Dokkes Polres Boyolali.
"Dari keterangan korban, luka didapatnya saat terjadi penghadangan terhadap rombongannya di wilayah Colomadu Karanganyar," terangnya.
Sempat terjadi upaya penghadangan terhadap rombongan suporter PSIS oleh gerombolan massa anarkis di sekitar perempatan Bangak Banyudono.
"Tapi upaya tersebut dapat digagalkan personel Polres Boyolali yang sudah siaga dengan melakukan tindakan kepolisian yang terukur," imbuh dia.
Pengamanan dilaksanakan dengan pola pager betis dengan menempatkan personel di titik rawan sepanjang jalur arteri Solo-Semarang. Pengawalan rombongan suporter dilakukan sampai keluar wilayah hukum Polres Boyolali.
Kapolres menambahkan, secara umum pengamanan kepulangan suporter PSIS Semarang di wilayah hukum Polres Boyolali berjalan aman lancar dan terkendali.
"Kami akan menyiapkan rencana pengamanan dan menyiagakan personel dengan jumlah yang lebih besar untuk mengantisipasi kejadian serupa. Khususnya terkait keberangkatan dan kepulangan suporter PSIS yang melewati wilayah hukum Polres Boyolali," pungkasnya.
Kontributor : Ari Welianto
Berita Terkait
-
Terbukti Efektif! Legenda Timnas Indonesia Ungkap Senjata Mematikan Kalahkan Jepang
-
3 Tim BRI Liga 1 dengan Penampilan Amburadul: Ada Klub yang Incar Pratama Arhan
-
Tiga Klub Indonesia Terseret Sponsor Rumah Judi, Salah Satunya Berakhir Ngenes
-
BRI Liga 1: Juru Gedor Kurang Gacor, PSIS Semarang Punya Tugas yang Berat!
-
Dua Striker Timnas Indonesia Ribut Sebelum Lawan Jepang, Redflag untuk Shin Tae-yong!
Terpopuler
- Mees Hilgers: Saya Hampir Tak Melihat Apa Pun Lagi di Sana
- Saran Pelatih Belanda Bisa Ditiru STY Soal Pencoretan Eliano Reijnders: Jangan Dengarkan...
- Coach Justin Semprot Shin Tae-yong: Lu Suruh Thom Haye...
- Jurgen Klopp Tiba di Indonesia, Shin Tae-yong Out Jadi Kenyataan?
- Ditemui Ahmad Sahroni, Begini Penampakan Lesu Ivan Sugianto di Polrestabes Surabaya
Pilihan
-
Timnas Indonesia Ungguli Arab Saudi, Ini 5 Fakta Gol Marselino Ferdinan
-
Tantangan Pandam Adiwastra Janaloka dalam Memasarkan Batik Nitik Yogyakarta
-
Link Live Streaming Timnas Indonesia vs Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Malam Ini
-
Hanya 7 Merek Mobil Listrik China yang Akan Bertahan Hidup
-
Prabowo Mau Bangun Kampung Haji Indonesia di Mekkah
Terkini
-
Dilaporkan ke Bawaslu Soal Dugaan Politik Uang, Ini Respon Teguh Prakosa
-
4 Wilayah Rawan Bencana, BPBD Boyolali Antisipasi Dampak Bencana Pada Musim Hujan
-
Bertemu Ribuan Peternak Sapi Perah di Boyolali, Zulhas Janjikan Masalah Selesai Dua Pekan
-
Braakkk! KA Batara Kresna Tabrak Motor hingga Nyungsep di Kolong, Begini Kronologinya
-
Dari Masjid ke Mekkah: Perjalanan Inspiratif Marbot Bersama AQUA