SuaraSurakarta.id - Pemerintah Pusat memperbolehkan pemberangkatan calon jamaah haji ke tanah suci pada 2022 ini. Embarkasi Donohudan Boyolali menjadi salah satu yang akan memberangkatkan.
Ada sebanyak 15.477 calon jamaah haji asal Jawa Tengah (Jateng) dan Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) yang akan berangkat dari Embarkasi Donohudan, Boyolali.
Jumlah tersebut terdiri dari sebanyak 13.776 calon jamaah haji dari Jateng, sedang dari DIY ada 1.701 calon jamaah haji.
Persiapan Asrama Haji Donohudan terus dilakukan untuk menyambut calon tamu-tamu Allah SWT di Makkah.
Baca Juga: Pengurangan Kuota 50 Persen, Sebanyak 89 Calon Jamaah Haji dari Meranti Tak Berangkat ke Tanah Suci
"Persiapan terus dilakukan dan ini sudah hampir selesai. Ini tinggal penataan ruang pertemuan, untuk jamaah haji sudah siap semuanya," terang Kepala Unit Pengelolaan Asrama Donohudan Bambang Sumanto, Senin (30/5/2022).
Menurutnya, ruang khusus untuk para calon jamaah haji seperti ruang makan dan tidur telah terlihat tapi.
Ada sekitar 1.050 tempat tidur untuk calon jamaah calon haji. Nantinya mereka kamar tidur di lantai satu, dua, dan tiga di Gedung Makkah Asrama Haji.
"Untuk tempat tidur kita siapkan di Gedung Makkah lantai satu, dua, dan tiga. Itu mampu menampung 1050 tempat tidur, nanti para jamaah akan tiba secara bergantian selama 29 hari," kata dia.
Kloter satu calon jamaah haji mulai datang ke Asrama Haji Boyolali pada, Jumat, 3 Juni 2022 pagi. Direncanakan malam harinya akan diberangkatkan menuju Jeddah, Arab Saudi.
Baca Juga: 33 Calon Jamaah Haji di Tangsel Gagal Berangkat, Alasannya Mau Berangkat Bareng Pasangan
Status Asrama Donohudan sebagai rumah sakit darurat untuk pasien covid-19 masih berlaku. Hanya saja jumlah pasien yang dirawat saat ini nol atau tidak ada.
Berita Terkait
-
Gubernur Jateng Bakal Revitalisasi Asrama Haji Donohudan
-
Harus Menunggu 49 Tahun, Daftar Tunggu Haji Daerah Ini Terlama di Indonesia
-
Menteri Agama: Arab Saudi Setujui Tambahan Kuota Petugas Haji Indonesia
-
Apa Itu Vaksin Meningitis dan Mengapa Wajib untuk Jemaah Haji?
-
Kuota Haji 2025 Hampir Ludes! Cek Sisa Waktu Pelunasan dan Persiapannya!
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
Terkini
-
Soal Ijazah Jokowi, Tim Hukum Merah Putih: Tuduhan Roy Suryo Penuhi Unsur Pidana
-
Melodi Tradisi, Rasa Kekinian: Gojek Hadir di Tengah Semarak Adeging Mangkunegaran
-
Gunungan Makin Tinggi, PLTSa Putri Cempo Hanya Mampu Mengolah 120 Ton Sampah
-
Maling Burung di Solo Kena Batunya: Kepergok di Banyuagung, Berakhir Diciduk Tim Sparta
-
Satresnarkoba Polresta Solo Sikat Kurir Sabu di Mojosongo, Barang Bukti Siap Edar Disita