SuaraSurakarta.id - Rasanya, tidak ada orang tua yang tidak menyayangi anaknya. Hal ini terbukti pada cinta dan kasih sayang mereka yang sudah kita terima, bahkan ketika kita baru menarik napas pertama di dunia ini.
Rasa cinta dan kasih sayang tersebut juga pasti akan terus kita terima hingga maut memisahkan. Sebagai anak, tentu kita memiliki keinginan untuk membalas rasa cinta dan sayang yang diberikan orang tua pada kita, kan? Setidaknya, itu yang tertanam pada sanubari anak.
Namun pada kenyataannya, masih banyak dari kita yang kesulitan untuk menunjukkan rasa sayang tersebut. Paling umum, kita hanya bisa mengatakan bahwa kita sayang pada orang tua pada ucapan di momen-momen tertentu maupun status di media sosial. Padahal untuk menunjukkan rasa sayang pada orang tua itu tidak tertutup pada ucapan sayang ataupun pada status media sosial.
Menyambut Hari Lanjut Usia Nasional yang diperingati setiap tanggal 29 Mei, kira-kira apa saja yang bisa kamu lakukan untuk menunjukkan rasa sayang pada orang tua seperti dikutip dari siaran pers AyoBantu pada Minggu (29/5/2022).
Baca Juga: 4 Ciri Orang Tua yang Toksik terhadap Anak, Apakah Kamu Termasuk?
1. Patuh
Patuh, satu kata yang sederhana diucapkan, namun terkadang sulit untuk dilaksanakan. Pada dasarnya, orang tua pasti akan senang jika memiliki anak yang penurut.
Meski telah beranjak dewasa, seorang anak di mata orang tua tetaplah sosok yang perlu mendapatkan bimbingan melalui tutur ucapnya. Oleh karena itu, tidak ada salahnya bagi kamu untuk mematuhi perkataan orang tua.
Perlu diingat, orang tua akan selalu memberikan yang terbaik bagi anak-anaknya. Jadi, tidak ada salahnya jika kita sebagai anak melakukan hal yang sama, bukan?
2. Tidak Memaksakan Kehendak Kepada Orang Tua
Baca Juga: Mempelajari Parenting Sehat Lewat Buku 'Memindah Dapur ke Halaman'
Selain menunjukkan kepatuhan, salah satu hal paling simpel yang dapat kamu lakukan untuk menunjukkan rasa sayang kepada orang tua adalah dengan cara tidak memberikan tekanan atas apa yang kamu inginkan.
Sederhananya, kamu tidak memaksakan keinginanmu pada orang tua, apalagi sampai merengek dan mengancam jika tidak dituruti yang justru akan menambah beban pikiran orang tua.
3. Tunjukkan Prestasi
Perlu digarisbawahi, prestasi yang dimaksud tidak terbatas pada prestasi akademik saja, melainkan dalam hal pencapaian lainnya. Misalnya saja, kamu juara kompetisi musik, game, lulus jadi PNS, atau naik jabatan di tempat kamu bekerja.
Dengan menunjukkan hal tersebut, orang tua akan merasa bangga dan berhasil mendidik anak-anaknya untuk menjadi orang yang sukses.
4. Berikan Hadiah
Memberikan hadiah pada orang tua secara tidak langsung berarti kamu sudah berterima kasih pada mereka atas kerja kerasnya untuk merawat kamu dari kecil hingga dewasa. Tidak perlu memberi hadiah mahal-mahal.
Hadiah kecil sekalipun yang diberikan pada mereka, terlebih pada hari spesial keduanya, sudah barang tentu akan membawa senyum bahagia bagi keduanya. Hal tersebut nampaknya cukup menggambarkan rasa sayangmu kepada orangtua kamu, bukan?
5. Selalu Membantu Orang Tua
Ingatlah ketika orang tua mendidik dan membesarkan kamu sampai sekarang ini. Memang, jasa orang tua tidak akan pernah tergantikan sampai kapan pun. Akan tetapi, tidak ada salahnya bagi seorang anak untuk siap membantu orang tua dan memberikan pertolongan terlebih di saat fisik mereka yang tidak lagi prima. [ANTARA]
Berita Terkait
-
Siapa Orang Tua Farhat Abbas? Pengacara Agus Salim Punya Latar Belakang Bukan Keluarga Abal-abal
-
Tips Memarahi Anak dengan Bijak dan Efektif
-
Sejumlah Perbuatan Durhaka Anak kepada Orang Tua
-
Soroti Kekerasan Terhadap Guru, Wapres Gibran: Jangan Ada Lagi Kriminalisasi!
-
Teks Doa Ziarah Kubur Orang Tua Lengkap Tulisan Arab, Latin dan Artinya
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
-
4 Rekomendasi HP Gaming Murah Rp 2 jutaan Memori Besar Performa Handal, Terbaik November 2024
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
Terkini
-
Kalah di Pilkada Solo versi Quick Count, Ini Ucapan Menyentuh Teguh Prakosa
-
Pagi-pagi Temui Jokowi Usai Menang Pilkada Solo, Respati-Astrid Dapat 'Hadiah' Ini
-
Cerita Jokowi Banjir Telepon dari Pemenang Pilkada Sampai Larut Malam
-
Astrid Widayani Ciptakan Sejarah, Wakil Wali Kota Solo Perempuan Pertama
-
Quick Count Pilkada Sukoharjo: Petahana vs Kotak Kosong Siapa yang Menang? Ini Hasilnya