Scroll untuk membaca artikel
Ronald Seger Prabowo
Kamis, 26 Mei 2022 | 15:22 WIB
Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria saat menghadiri pernikahan adik Presiden Jokowi, Idayati dengan Anwar Usman di Gedung Graha Saba Buana, Solo, Kamis (26/5/2022) pagi. [dok]

SuaraSurakarta.id - Wakil Gubernur DKI, Ahmad Riza Patria buka suara berkait dengan munculnya persepsi konflik kepentingan dalam pernikahan Idayati dengan Ketua MK Anwar Usman.

Seperti diketahui, Idayati yang merupakan adik Presiden Jokowi menikah dengan Anwar Usman di Gedung Graha Saba Buana, Solo, Kamis (26/5/2022) pagi.

"Pernikahan ini tidak ada hubungannya dengan politik. Apalagi kita tahu Pak Jokowi sudah masuk periode kedua," ungkap Ahmad Riza Patria kepada awak media.

Tak banyak yang dibicarakan politisi Partai Gerindra tersebut.

Baca Juga: Profil Anwar Usman, Kini Sudah Sah Jadi Adik Ipar Presiden Jokowi

Namun, Ahmad Riza Patria hadir tanpa adanya Gubernur DKI, Anis Baswedan.

Hanya saja, saat ditanya soal Anis, Wagub DKI itu enggan memberi komentar. Ia hanya menelangkupkan kedua tangannya saat saat mendengarkan wartawan menanyakan pertanyaan tersebut.

Sementara itu, para pejabat tinggi negara masih terus berdatangan ke resepsi Pernikahan Adik Presiden Joko Widodo dan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Anwar Usman di Gedung Graha Saba Buana.

Seperti Gubernur Yogyakarta, Sri Sultan Hamengku Buwono X tiba sekitar pukul 13.15 bersama isteri dan rombongan keluarga Keraton Ngayogyakarta Hadiningrat.

Baca Juga: Wapres Ma'ruf Amin Jadi Saksi Nikah Ketua MK dan Idayati Adik Jokowi

Load More