SuaraSurakarta.id - Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Anwar Usman akan menikahi adik Presiden Jokowi, Idayati di Gedung Graha Saba Buana Solo, Kamis (26/5/2022) nanti.
Anwar Usman pun mengaku tidak merasa deg-degan atau tegang meski akan menikah dan menikahi adik orang nomor satu di Indonesia ini.
"Enggak lah, biasa saja," ujar Ketua MK Anwar Usman saat ditemui usai menghadiri acara halal bihalal Keluarga Bima-Dompu di Solo, Minggu (22/5/2022).
Untuk pernikahan yang tinggal menghitung hari ini tidak ada persiapan khusus apapun. Semuanya berjalan seperti biasanya.
Baca Juga: Bakal Dipinang Oleh Ketua MK Anwar Usman, Idayati Pastikan Wali Nikahnya Nanti Presiden Jokowi
"Enggak ada. Ini kan melaksanakan sunah rasul," katanya.
Menjelang pernikahannya dengan Idayati, Anwar Usman mengaku tidak ada pingitan. Untuk acaranya nanti itu full.
"Tidak ada pingitan. Ini kenyataannya datang," ungkap dia.
Setelah menikah, Idayati akan diboyong ke Jakarta. Karena kantor MK itu hanya satu, kalau ada di Solo kantor MK-nya malah senang.
"Akan diboyong ke Jakarta nanti. Kantor MK kan cuma satu, kalau ada di Solo MK-nya malah lebih senang saya," sambungnya.
Baca Juga: Jokowi Bakal Jadi Wali Nikah Adik Perempuannya, Idayati dengan Ketua MK Anwar Usman
Kedatangannya ke Solo datang ke Kantor Urusan Agama (KUA) Banjarsari untuk mengurusi administrasi persiapan tanggal 26 Mei 2022 nanti.
Selain itu kedatangannya ke Solo juga untuk memenuhi panggilan calon istri Idayati.
"Ke Solo memenuhi panggilan KUA dan panggilan putri Solo," imbuh dia sambil tertawa.
Anwar Usman pun membantah, jika pernikahan dengan adik Presiden Jokowi adalah pernikahan politik.
"Enggak ada. Ingat tiga hal, kematian, rezeki, dan jodoh sudah ada yang menentukan. Jangan sampai kita mengingkari itu, berati kita mengingkari Allah SWT," jelasnya.
"Kalau Allah, sudah menentukan saya dengan putri Solo (Mbak Ida), mau bilang apa. Mau melawan Allah, saya tidak berani juga. Saya yang mengenalkan dengan Mbak Ida adalah Allah SWT," tandas dia.
Kontributor : Ari Welianto
Berita Terkait
-
Alasan Berpotensi Kriminalisasi, MK Tolak Gugatan Dosen UII soal Perluasan Subjek Pelaku Politik Uang di Pemilu
-
Anwar Usman Ajukan Banding Putusan PTUN, Begini Ancang-ancang Ketua MK Suhartoyo Hadapi 'Perlawanan' Paman Gibran
-
Anwar Usman Banding Putusan PTUN Jakarta, MK Santai Hadapi Perlawanan Adik Ipar Jokowi
-
Banding usai PTUN Kabulkan Gugatan Anwar Usman, MK: Putusan Itu Tak Sesuai Harapan!
-
Gantikan Anwar Usman Jadi Ketua MK, Kekayaan Suhartoyo dan Paman Gibran bak Bumi vs Langit
Tag
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
- Jadi Anggota DPRD, Segini Harta Kekayaan Nisya Ahmad yang Tak Ada Seperempatnya dari Raffi Ahmad
Pilihan
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
-
Pegawai Komdigi Manfaatkan Alat AIS Rp250 M untuk Lindungi Judol, Roy Suryo Duga Ada Menteri Ikut 'Bermain'
-
Trump Effect! Wall Street & Bursa Asia Menguat, IHSG Berpotensi Rebound
-
Baru Sebulan Jadi Bos NETV, Manoj Punjabi Mengundurkan Diri
-
Harga Emas Antam Meroket! Naik Rp14.000 per Gram Hari Ini
Terkini
-
Historical Walking Tour dalam Menyambut 101 Tahun Persis Solo
-
Selamat Ulang Tahun ke-101, Persis Solo!
-
Partai Golkar Solo Buka Suara Soal Isu Jokowi Bergabung: Kita Senang Hati
-
Mona Pangestu: Anak Muda Solo Pilih Investasi Emas Ketimbang Perhiasan Besar
-
Hari Apes Tak Ada di Kalender: Dua Jambret di Solo Babak-belur Usai Ketahuan Warga