SuaraSurakarta.id - Ekonom senior Rizal Ramli membeberkan saran untuk Presiden Jokowi yang sudah jadi bebek lumpuh diperiode keduanya.
Melalui akun twitternya, Rizal Ramli mengatakan langkah yang harus dilakukan Presiden Jokowi adalah memecat menteri yang terindikasi KKN.
"Banyak yang bertanya apa yang masih dapat menyelamatkan Jokowi. Sederhana, pecat menteri-menteri super KKN dan tukang Hoax dan PHP. Mungkin akan menolong," ucapnya, Rabu (11/05/2022).
Namun, mantan Menteri Kemaritiman era Presiden Susilo Bambang Yudhoyono ini meragukan keberanian Jokowi melakukan pemecatan tersebut.
"Tapi Jokowi tidak punya nyali karena tersandera oleh hutang dan budi yo wis," sambungnya.
Sebelumnya, beberapa waktu yang lalu Rizal Ramli pernah menyebut sosok Presiden Jokowi sudah tidak memiliki pengaruh kuat dalam mengurusi setiap permasalahan dalam negeri.
Hal itu diperkuat dengan permasalahan minyak goreng yang hingga kini belum bisa dituntaskan oleh Menteri Perdagangan.
Padahal Presiden Jokowi telah berkali-kali memerintahkan Menteri Perdagangan untuk segera mengusut dan menyelesaikan permasalahan minyak goreng.
Berkaca dari permasalahan minyak goreng itulah Rizal Ramli menganggap bahwa Presiden Jokowi sudah tidak memiliki pengaruh dalam memegang kendali bangsa Indonesia ini.
Baca Juga: 5 Hal yang Diwanti-wanti Presiden Jokowi Mengenai Bahaya yang Mengancam
Ia pun prihatin lantaran fenomena Lame Duck atau biasa diartikan melemahnya seorang kepala negara jelang berakhirnya masa jabatan terjadi terlalu dini.
"Di negera-negara demokratis, seorang Presiden baru menjadi “Lame Duck” (Bebek Lumpuh) 6 bulan sebelum masa jabatannya berakhir," kata Rizal Ramli melalui akun twitternya.
"Lame Duck, omonganya sudah tidak dianggap atau tidak berwibawa, perintahnya tidak dilaksanakan. Kenapa masih 2 tahun, @jokowi sudah jadi Lame Duck?," tandasnya.
Sontak saja cuitan Rizal Ramli itu mematik perhatian warganet di kolom komentar. Sebagian besar dari mereka juga kecewa dengan kepemimpinan Jokowi diperiode keduanya.
"Semua orang tau presidennya Luhut Binsar Pandjaitan. Gak da visi misi menteri, yang ada visi misi presiden, tapi setiap Jokowi bicara dia yang meralat," ucap akun @Didiek**.
"Kalau pak Jokowi gak punya nyali Pecat mentri-mentrinya. Ya Beliau harus berjiwa besar mundur dari jabatan presidennya lah," imbuh akun @massamoe**.
"Gak penting kita membicarakan menyelamatkan jokowi, yang penting adalah menyelamatkan negeri ini," sahut akun @RksMoe**.
"Benar-benar cuitan RR kali mewakili mayoritas rakyat Indonesia. Ayolah bersatulah kita selamatkan Indonesia," tandas akun @goesal**.
Kontributor : Fitroh Nurikhsan
Berita Terkait
-
Nge-Vlog Bareng Iriana, Jokowi Hari Ini OTW ke Jakarta buat Nengok Cucu: Bismillah
-
Donald Trump Menang Pilpres Lagi, Pimpinan Komisi I DPR Harap Hubungan RI-AS Dilanjutkan
-
Jadi Tersangka Korupsi, Ini Peran Tom Lembong Selama Membantu Pemerintahan Jokowi
-
Bak Pesta Rakyat! Ini Foto-foto Ratusan Ribu Warga Sambut Kepulangan Jokowi
-
Usai Pelantikan, Prabowo Tiba di Istana Pakai Mobil Garuda Putih Berpelat Indonesia-1
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
5 Rekomendasi HP Murah Mirip iPhone Terbaru November 2024, Harga Cuma Rp 1 Jutaan
Terkini
-
Kesatria Bengawan Solo Datangkan Center Timnas Taiwan William Artino, Ini Statistiknya
-
Gibran Bakal Nyoblos di TPS 18 Manahan, Tak Ada Persiapan Khusus
-
18 Kadin Provinsi Gugat Penyelenggaraan Munaslub 2024
-
Wapres Gibran Nyoblos di Solo, 2.500 Petugas Gabungan Disiagakan
-
Dugaan Intimidasi Berlanjut, Selebgram Mojokerto Bakal Dilaporkan Balik ke Polresta Solo