SuaraSurakarta.id - Timnas Indonesia U-23 memulai petualangan di SEA Games 2021 cabor sepak bola melawan tuan rumah Vietnam.
Laga kontra Vietnam yang dijadwalkan akan berlangsung di Stadion Viet Tri, Phu Tho, Jumat (6/5/2022) pukul 19.00 WIB.
Duel ulangan pertandingan final SEA Games 2019 itu diprediksi menyedot animo ribuan suporter. Apalagi Vietnam juga berstatus sebagai tuan rumah.
Tak hanya suporter, sejumlah calo calo tiket disebut juga terlihat di beberapa sudut di kawasan Stadion Viet Tri, tempat berlangsungnya pertandingan malam nanti.
Seperti sebuah tradisi, harga yang dipasarkan para calo melambung tinggi dari harga yang sudah ditetapkan oleh pihak panitia atau PSSI Vietnam.
Salah satu suporter tuan rumah, Hung Ga pun membeberkan kenaikan hingga 10 kali lipat dari harga normal tiket.
"(Harga) tiket meningkat 10 kali lipat bro," ungkap Gung Ga melalui rekannya asal Indonesia, Chandra Margatama kepada Suarasurakarta.id, Jumat (6/5/2022).
Dari foto yang dikirimkan, terncantum harga tiket 300 ribu Dong atau berkisar Rp 189 ribu, menjadi 3 juta Dong atau Rp1,8 juta.
"Mereka (calo) melambungkan harga tinggi bro," tambahnya.
Baca Juga: Timnas Indonesia U-23 'Dirugikan' Panitia SEA Games 2021, Nova Arianto Beri Wejangan Berkelas
Kemenangan wajib diraih skuad asuhan Shin Tae-yong sebagai modal untuk menatap deretan laga selanjutnya, sekaligus menggenggam tiket ke semfinal.
Setelah itu, Indonesia menghadapi Timor Leste pada 10 Mei 2022, Filipina pada 13 Mei 2022 dan Myanmar pada 15 Mei 2022.
Berita Terkait
-
Ditanya Klub Jika Abroad, Rizky Ridho Justru Pilih Bermain di Liga Thailand
-
Persiapan Sea Games 2025, STY Bisa Turunkan Skuad U-23 di AFF Cup 2024
-
Misi Juara Piala AFF! Prediksi Pemain Timnas U-23 yang Bisa Dipanggil STY
-
Putaran Final Piala Asia U-23 dan Sektor Tengah yang Bakal Jadi Tumpuan Permainan Pasukan Garuda Muda
-
Mobile Legends Resmi Dipertandingkan di SEA Games 2025, Indonesia Target Emas
Tag
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
Lihat Jaksa di Sidang Tom Lembong Cengar-cengir, Publik Malah Kesal: Nasib Orang Dianggap Bercandaan!
-
GERKATIN: Ruang Berkarya bagi Teman Tuli
-
5 Asteroid Paling Berbahaya Bagi Bumi, Paling Diwaspadai NASA
-
Rupiah Loyo! Tembus Rp15.900 per Dolar AS, Calon Menkeu AS Jadi Biang Kerok
Terkini
-
Kesatria Bengawan Solo Datangkan Center Timnas Taiwan William Artino, Ini Statistiknya
-
Gibran Bakal Nyoblos di TPS 18 Manahan, Tak Ada Persiapan Khusus
-
18 Kadin Provinsi Gugat Penyelenggaraan Munaslub 2024
-
Wapres Gibran Nyoblos di Solo, 2.500 Petugas Gabungan Disiagakan
-
Dugaan Intimidasi Berlanjut, Selebgram Mojokerto Bakal Dilaporkan Balik ke Polresta Solo