SuaraSurakarta.id - Nama Andika Kangen Band baru-baru ini tengah jadi perhatian publik usai pelantun lagu '14 Hari' itu dihina oleh musisi Tri Suaka dan Zinidin Zidan.
Seperti diketahui dalam video yang beredar di sosial media. Tri Suaka dan Zinidin Zidan yang awalnya berniat memparodikan gaya menyanyi Andika Kangen Band justru jadi bumerang.
Pasalnya kedua sikap mereka dinilai publik lebih cenderung mengarah ke hinaan maupun ledekan. Alhasil, Tri Suaka dan Zinidin Zidan jadi amukan warganet di sosial media.
Hebatnya, Andika Kangen Band justru memberikan respon berkelas tak kala dirinya dihina oleh Tri Suaka dan Zinidin Zidan tersebut.
Baca Juga: Telak! Usai Diparodikan, Andika Kangen Band Unggah Video Konser Penuh Pujian Penggemar
Andika Kangen Band sama sekali tidak marah dan tidak menuntut hal apapun dengan kelakuan Tri Suaka dan Zinidin Zidan. Ia justru mendoakan kedua musisi muda itu untuk menjadi pribadi yang lebih baik lagi.
Rupanya dibalik kepribadian luar biasa yang ditunjukkan Andika Kangen Band tersebut. Musisi asal Lampung itu telah banyak belajar dan mencontoh akhlak Nabi Muhammad SAW.
Dalam sebuah unggahan video di akun TikTok @widodari.cinta. Andika Kangen Band pernah mengungkapkan kalau dirinya sama sekali tidak pernah menghiraukan segala hinaan yang ditunjukkan padanya.
Ia lebih memilih bersabar dan tidak mau membalas orang yang pernah menghinanya. Karena Andika Kangen Band merasa malu dengan kepribadian Nabi Muhammad SAW.
"Nabi Muhammad itu difitnah, dihina, diinjek-injek, bahkan ditimpuk kotoran. Tapi namanya sekarang banyak disanjung orang," buka Andika Kangen Band.
Baca Juga: Tri Suaka Minta Maaf ke Andika Kangen Band, Ifan Seventeen Singgung soal Sikap
"Silahkan hina saya, asal jangan anak dan ibu saya. Kalau saya tidak apa-apa," sambungnya.
Namun penyanyi berusia 38 tahun ini memberikan peringatan keras kepada siapa pun untuk tidak mengganggu anak dan orang tuanya.
"Tapi kalau anak dan ibu saya (dihina) saya bunuh kamu," tegasnya.
Unggahan video ini pun sontak saja menuai sorotan warganet di kolom komentar. Tak sedikit dari dari mereka yang terharu dengan sikap Andika Kangen Band tersebut.
"Ya Allah salut banget sama ka Andika, bener-bener nyanjung ibu dan anaknya," ujar akun @mamahnyadhika**.
"Merinding dengarnya, jadi makin ngefans sama bambang tampan ini," ungkap akun @mamiar**.
"Nangis aku ya Allah, jawabanmu tidak jauh beda dengan pikiran saya," tulis akun @fyda9**.
"Subhanallah bang Dika Rasulullah jadi panutan anda dan umat muslim semua. Semoga sehat terus, bang Andika keren," tutur akun @agustriana**.
"Kata-katanya hampir sama dengan bapak Presiden Jokowi, dihina, dicaci yang penting bukan keluarga saya," tandas akun @dwicahysning**.
Untuk video lengkapnya, klik DI SINI.
Kontributor : Fitroh Nurikhsan
Berita Terkait
-
Hukum Rujuk Usai Cerai Menurut Islam Seperti Dilakukan Dodhy Kangen Band, Memangnya Boleh?
-
Rujuk Kedua Kali, Dodhy Kangen Band Nikah Lagi dengan Ayu Rizki Yani
-
Produseri Penyanyi Muda, Bimo Maxim Gaet Dodhy dan Andika Kangen Band
-
Tuai Pujian! Andika Kangen Band Turun dari Mobil dan Nyanyi Bareng dengan Pengamen Jalanan
-
Viral, Andika Mahesa Ajak Duet Penyanyi Jalanan yang Sering Bawakan Lagu Kangen Band
Tag
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Dirut Baru Garuda Langsung Manut Prabowo! Harga Tiket Pesawat Resmi Turun
-
Pandji Pragiwaksono Sindir Sembako 'Bantuan Wapres Gibran' Pencitraan: Malah Branding Sendirian
-
Bansos Beras Berlanjut Hingga 2025, Siapa Saja yang Dapat?
-
Review Jelly Master, Game Mukbang Gratis yang Menggemaskan
-
Tak Ada Muka Jokowi, Ini Daftar Pahlawan di Uang Kertas Rupiah
Terkini
-
Kalah Telak Versi Quick Count, PDIP Solo Pilih Tunggu Hasil Resmi KPU
-
Bantah Pengerahan Aparat di Pilkada, Relawan Bolone Mase: Yang Kalah Cenderung Menyalahkan
-
Menang Pilkada, LDII Solo Titip Pesan Ini untuk Respati Ardi-Astrid Widayani
-
Kalah di Pilkada Solo versi Quick Count, Ini Ucapan Menyentuh Teguh Prakosa
-
Pagi-pagi Temui Jokowi Usai Menang Pilkada Solo, Respati-Astrid Dapat 'Hadiah' Ini