SuaraSurakarta.id - Untuk mengejar kemajuan Kota Semarang, Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka telah menyiapkan beberapa strategi.
Melalui unggahan video di akun TikTok @ivanfauzannuddin, Gibran menyampaikan pidato soal rencana-rencana pembangun Kota Surakarta dihadapan Gubernur Jawa Tengah.
"Saya langsung ke solusi-solusi saja pak Gubernur, dari saya simple saja genjot pembangunan dan genjot event Internasional," buka Gibran Rakabuming.
Kemudian putra sulung Presiden Jokowi ini memaparkan akan ada tujuh lokasi yang akan direvitalisasi guna menjadi ikonik Kota Surakarta di masa depan.
Baca Juga: Ganjar Pranowo Sidak Pasar Wage Purwokerto, Temukan Hal Mengjutkan Soal Kenaikan Harga
"Pertama pembangunan rell simpang tujuh joglo, ini akan menjadi rell kereta layang terpanjang di Indonesia. Kedua pembangun masjid Sheik Zayed yang akan jadi destinasi baru religi," papar Gibran.
"Lalu yang ketiga revitalisasi taman balik kambang ini kedepan akan kita jadikan pusat budaya jawa. Destinasi ini juga siap diadu dengan Borobudur," sambungnya.
Selanjutnya, untuk pembangunan yang keempat Gibran akan merevitalisasi Ngasorpuro dan Koridor Gatot Subroto. Ia sesumbar kedua lokasi tersebut siap diadu dengan Malioboro Yogyakarta.
Bapak dua anal ini menambahkan bahwa pihaknya juga akan merevitalisasi kebun binatang Jurug, Lokananta, dan Solo Techo Parka.
Adapun untuk event-event skala Nasional dan Internasional. Menurut Gibran akan dimulai pada bulan Mei dibuka dengan Piala Wali Kota, bulan Juli ada Asian Para Games.
Baca Juga: Ganjar Cek Jalur Mudik Selatan Jateng: Jalannya Naik Turun dan Berkelok, Pemudik Harus Berhati-hati!
"Kita juga akan berangkat ke Paris, kita akan pameran batik-batik Indonesia dan budaya-budaya Indonesia di salah satu mall. Saya pengen batik kita itu tidak dipandang sebelah mata," imbuh Gibran.
"Di bulan Agustus juga ada konser bear three team, lalu di bulan yang sama juga akan ada event internasional konser gamelan festival dan di akhir tahun juga kita punya event yang cukup besar Muktamar Muhamadiyah ke-48,"
"Kira-kira itu saja bapak, untuk bantuan keuangannya mungkin nanti saya sowan saja pak, hehehe. Nggih terima kasih untuk indikator-indikator lainnya insya Allah aman. Saya yakin dengan solusi-solusi yang saya sebutkan tadi, saya bisa mengejar Semarang," pungkas.
Sontak saja pidato Gibran itu menuai sorotan warganet di kolom komentar. Tak sedikit dari mereka memuji kepimpinan Gibran dalam membangun Kota Surakarta.
"Keren pak walikota, kalau pemimpin seperti ini akan cepat pertumbuhan kota. sat set das des," ujar akun @itagus**.
"Gebrakan yang sangat luar biasa. tidak hanya pintar teori, tapi prakteknya juga," ungkap akun @harikari**.
"Masya Allah penyampaiannya sangat cepat, tepat, detail, dan jelas. Semoga bisa lanjut ke atas," harap akun @neni2724**.
"Mau nangis, Indonesia punya harapan besar. Tidak kuatir walau pak Jokowi akan pensiun," tutur akun @boby_**.
Kontributor : Fitroh Nurikhsan
Berita Terkait
-
Bahlil Tegaskan Tidak Ada Nama Jokowi di Jajaran Pengurus Partai Golkar, kalau Gibran?
-
Foto: Bahlil Umumkan Pengurus Baru Golkar, Tak Ada Nama Gibran dan Jokowi
-
Warganet Serbu Unggahan Perdana Menteri Singapura Bareng Wapres Gibran: Sir, Jangan Berharap Banyak...
-
Pamer Foto Bareng Gibran, PM Singapura Lawrence Wong Diwanti-wanti Netizen Indonesia
-
Pakar Hukum UI Desak Jokowi dan Wapres Gibran Harus Diperiksa Soal Nebeng Jet Kaesang, KPK Berani?
Tag
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Jordi Onsu Terang-terangan Ngaku Temukan Ketenangan dalam Islam
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
Pilihan
-
Freeport Suplai Emas ke Antam, Erick Thohir Sebut Negara Hemat Rp200 Triliun
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB, Terbaik November 2024
-
Neta Hentikan Produksi Mobil Listrik Akibat Penjualan Anjlok
-
Saldo Pelaku UMKM dari QRIS Nggak Bisa Cair, Begini Respon Menteri UMKM
-
Tiket Kereta Api untuk Libur Nataru Mulai Bisa Dipesan Hari Ini
Terkini
-
Partai Golkar Solo Buka Suara Soal Isu Jokowi Bergabung: Kita Senang Hati
-
Mona Pangestu: Anak Muda Solo Pilih Investasi Emas Ketimbang Perhiasan Besar
-
Hari Apes Tak Ada di Kalender: Dua Jambret di Solo Babak-belur Usai Ketahuan Warga
-
Penemuan Mayat di Sragen: Pedagang Asongan Hendak Tawarkan Jajanan, Malah Temukan Sopir Bersimbah Darah
-
Calon Kepala Daerah Ramai-ramai Sowan ke Jokowi, FX Rudy Buka Suara