SuaraSurakarta.id - Manchester United meraih hasil minor saat melawat ke markas Everton dalam lanjutan pekan ke-32 Liga Inggris, Sabtu (9/4/2022) malam WIB.
Bertekad memetik kemenangan untuk mendekat ke zona Liga Champions, pasukan Setan Merah justru takluk 0-1 lewat gol Anthony Gordon di Goodison Park.
Bola sepakan Gordon bebelok arah setelah membentur badan kapten MU, Harry Maguire dan membuat kiper David De Gea terkecoh.
Ironisnya, itu adalah satu-satunya gol yang tercipta di laga tersebut hingga bubar.
Hasil itu membuat MU tertahan di posisi ke-7 dengan torehan 51 poin dari 31 pertandingan.
Sontak saja, kegagalan MU memetik kemenangan plus blunder Maguire langsung menjadi bahan ejekan, termasuk dari tokoh muda Nahdlatul Ulama (NU) Nadirsyah Hosen atau lebih akrab disapa Gus Nadir lewat akun Twitter @na_dirs.
"Ketika Everton mencetak gol akibat bola mantul dari badan Maguire, 3 pemain MU langsung mengambil posisi rukuk, 1 pemain duduk di antara dua sujud dan 1 lagi i’tidal. Ruaarrr biasa memang pemain MU," tulis Gus Nadir sembari menyertakan foto ekspresi pemain MU usai kebobolan.
Warganet pun langsung memberikan balasan komentar yang tak kalah kocak.
"Harry Maguire mempraktekan Sedekah Yusuf Mansur dengan memberikan Everton 3 point sehingga nanti MU dapat 30 point tambahan," tulis akun @Rb_Kus***.
Baca Juga: Link Live Streaming Everton vs Manchester United di Liga Inggris
"Kebobolan sing syar'i iku jenenge Gus," tambah @Jas4***.
"Setidaknya masih ada contoh gerakan yang bernilai," timpal akun @LaRam*** mengomentari cuitan Gus Nadir.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 5 Rekomendasi Bedak Cushion Anti Longsor Buat Tutupi Flek Hitam, Cocok Untuk Acara Seharian
- 10 Sepatu Jalan Kaki Terbaik dan Nyaman dari Brand Lokal hingga Luar Negeri
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 23 Kode Redeem FC Mobile 6 November: Raih Hadiah Cafu 113, Rank Up Point, dan Player Pack Eksklusif
Pilihan
-
6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
-
Harga Emas di Pegadaian Stabil Tinggi Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Kompak Naik
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
Terkini
-
Megawati Tolak Gelar Pahlawan untuk Soeharto, Akademisi Esa Unggul Buka Suara
-
Fadli Zon Ajak Komunitas Dalang, Perajin Gamelan hinggan Sinden Bangun Ekosistem Kebudayaan
-
Respon Titiek Soeharto Saat Sang Ayah Diusulkan Sebagai Pahlawan Nasional
-
Festival Gamelan dan Sinden di Solo, Gaungkan Semangat Pelestarian Budaya Generasi Muda
-
Keraton Solo Dijaga TNI dan Polri, Potensi Gejolak Pengukuhan Penerus PB XIII?