SuaraSurakarta.id - Wakil Ketua Komisi VI DPR RI Aria Bima menilai jika Kota Solo akan menjadi episentrum ekonomi yang maju.
Karena dilintasi jalan tol Jakarta-Surabaya, Jalan tol Yogyakarta, dan penerbangan. Sehingga akses menuju Kota Solo akan mudah.
"Kota Solo akan menjadi episentrum ekonomi maju," ujar dia dalam Sosialisasi 4 Pilar Kebangsaan, di rumah dinas Wakil Wali Kota Solo, Sabtu (9/4/2022) petang.
Aria Bima menjelaskan, dibawah kepemimpinan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka, Solo akan menjadi pusaran ekonomi.
Karena beliau memiliki program-program yang bagus untuk memajukan Kota Solo.
"Dengan wali kota nya Mas Gibran, Solo akan menjadi pusaran ekonomi yang kuat," ungkapnya.
Ia pun meminta agar keputusan DPRD dalam memutuskan anggaran harus bisa mengantisipasi lompatan-lompatan bahwa Solo menjadi putaran ekonomi yang besar.
Pastinya harus ada dukungan dari DPRD dalam memajukan Kota Solo dibawah pemerintahan wali kota Gibran.
"Jadi keputusan DPRD dalam anggaran harus bisa mengantisipasi lompatan-lompatan Mas Gibran," sambung dia.
Baca Juga: Jadwal Imsakiyah Kota Solo Hari Ini 9 April 2022, Lengkap dengan Bacaan Niat Puasa
Aria Bima mengingatkan kepada anggota DPRD Solo dalam memutuskan anggaran harus berdasarkan keadilan sosial.
Kebijakan Pemerintah Daerah (Pemda) atau DPRD dalam memutuskan Peraturan Daerah (Perda) harus melihat situasi saat ini dan ke depan dengan berkeadilan sosial.
"Cara memutuskan harus adil, untuk kepentingan siapa dan melayani siapa," jelasnya.
Menurutnya, wong cilik jangan hanya jadi penonton saja. Kota Solo sudah mencerminkan kebijakan Perda yang memberikan ruang dengan mewujudkan keadilan sosial.
"Solo sudah mencerminkan itu. Di mana telah memberikan ruang dengan mewujudkan keadilan sosial," terang dia.
Dalam Sosialisasi 4 Pilar Kebangsaan diikuti oleh seluruh anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Solo, struktural DPC dan PAC PDI Perjuangan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Produk Viva Cosmetics yang Ampuh Atasi Flek Hitam, Harga di Bawah Rp50 Ribu
- Denada Akhirnya Akui Ressa Anak Kandung, Bongkar Gaya Hidup Hedon di Banyuwangi
- 5 Rekomendasi HP Layar AMOLED 120Hz Termurah 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan
- 5 HP Murah Alternatif Redmi Note 15 5G, Spek Tinggi buat Multitasking
- KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Pilihan
-
Harga Pertamax Turun Drastis per 1 Februari 2026, Tapi Hanya 6 Daerah Ini
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
Terkini
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Polemik Nama Raja Keraton Solo: PB XIV Purboyo Pasrah Hadapi Gugatan LDA!
-
Jokowi Angkat Bicara Soal Dugaan Korupsi Mantan Menag Yaqut: Saya Tidak Pernah Perintahkan Korupsi!
-
Gibran Disebut Berpotensial Jadi Capres 2029, Jokowi Tegaskan Prabowo-Gibran Dua Periode
-
Resmikan Tiga Bangunan SD Negeri Solo, Respati Ardi Dorong Pendidikan Inklusif