SuaraSurakarta.id - Persib Bandung merupakan salah satu klub besar di kompetisi Liga Indonesia yang selalu haus akan gelar juara.
Di Liga 1 musim 2021/2022 yang baru berakhir beberapa minggu yang lalu. Klub asal Jawa Barat itu nyaris jadi kampiun.
Sayangnya, di tiga laga terakhir Persib Bandung gagal meraih poin penuh. Alhasil, Bali United yang berada di posisi teratas semakin menjauh dan berhasil menjadi juara.
Demi terus bersaing di papan atas dan menjuarai Liga 1 musim depan. Persib Bandung langsung tancap gas dengan mendaratkan pemain bintang Persebaya Surabaya.
Tak tanggung-tanggung, Persib Bandung memborong dua pemain yang berposisi sebagai gelandang yakni Ricky Kambuaya dan Rachmat Irianto.
Selain menjadi tumpuan di klub, kedua pemain tersebut juga merupakan andalan pelatih Shin Tae Yong di Timnas Indonesia saat berlaga di Piala AFF 2020 silam.
Kedatangan duo Persebaya Surabaya itu jelas menandakan jika Persib Bandung sangat serius mengincar gelar juara di musim depan.
Tak hanya itu saja, kabarnya Persib Bandung juga dikabarkan akan segera mendapatkan bintang Persikabo Ciro Alves.
Apalagi pemain asal Brazil tersebut telah berpamitan dengan Persikabo. Sehingga peluang Persib Banding untuk mendaratkan penyerang yang tampil moncer di Liga 1 musim 2021/2022 terbuka lebar.
Baca Juga: Fabio Lefundes Dipastikan Tetap Melatih Madura United
Berdasarkan unggahan video di akun TikTok @fannnskuy_, berikut prediksi skuad mengerikan Persib Bandung di musim depan. Diyakini dengan skuad ini Persib Bandung bisa menjadi klub berpeluang menjadi juara.
Penjaga gawang: Teja Paku Alam
Bek: Henhen Herdiana, Rahmat Irianto, Nick Kuipers, Ardi Idrus.
Gelandang: Beckham Putra, Marc Klok, Ricky Kambuaya.
Penyerang: Ciro Alves, David Da Silva, Frets Butuan.
Tambahan informasi, selain mendatangkan duo Persebaya Surabaya. Persib Bandung juga telah melepas beberapa pemainnya yang dianggap kurang memberikan kontribusi besar di musim 2021/2022.
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
Jokowi Blak-blakan Ungkap Pertemuan Rahasia dengan Dua Tersangka Kasus Ijazah Palsu di Solo
-
Perbandingan Datsun Go vs Toyota Calya, Mana yang Lebih Badak?
-
Banyak Aduan Warga, Respati Ardi Bakal Tertibkan Parkir di Ruang Publik
-
Film Penerbangan Terakhir Ajak Perempuan di 10 Kota Terhindar Modus Cowok Berseragam
-
Tinjau Talud Longsor di Nusukan, Respati Ardi Minta Penanganan Komprehensif