SuaraSurakarta.id - PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI kembali mendapatkan prestasi, dengan memborong 8 penghargaan sekaligus pada ajang bergengsi PR Indonesia Awards (PRIA) 2022.
Pada malam penganugerahan 7th Public Relations Indonesia Awards 2022 dengan tema “Kolaborasi untuk Kebangkitan Negeri”, Jumat (25/3/2022), bank terbesar di Indonesia tersebut meraih 8 penghargaan, yakni E-Magazine Terbaik, Video Profile Terbaik, Media Sosial Terbaik, Laporan Tahunan - Sustainability Report Terbaik, Program CSR untuk Sustainability Business Terbaik, Program Marketing PR Terbaik, Perusahaan BUMN Terpopuler di Media Cetak, dan Platinum Winner (Best of The Best Public Relations) kategori BUMN.
PR Indonesia Awards (PRIA) sendiri merupakan ajang kompetisi kinerja kehumasan/Public Relations (PR) paling komprehensif di Indonesia. Ajang ini berisi kumpulan karya dan terobosan bagi para praktisi komunikasi korporat/instansi dalam mengukur kinerja sepanjang satu tahun.
BRI berhasil unggul dari ratusan peserta yang mengikuti ajang ini, yakni berasal dari berbagai korporasi, kementerian, lembaga, dan pemerintah daerah yang berkompetisi di PRIA 2022.
Baca Juga: BRI Dapatkan Alokasi Dana KUR Sebesar Rp260 Triliun
Corporate Secretary BRI, Aestika Oryza Gunarto mengatakan, prestasi tersebut merupakan hasil kerja keras tim komunikasi di BRI dalam mengkomunikasikan peran BRI untuk memberi makna Indonesia.
“Prestasi ini akan menjadi pemupuk semangat dan motivasi bagi kami untuk terus memberikan komunikasi yang terbaik dan membangun optimisme masyarakat di tengah kondisi yang menantang,” kata Aestika.
Di samping itu, kesuksesan ini merupakan hasil dari transformasi yang dilakukan oleh perseroan secara konsisten. Tak hanya terus mendeliver economic value, BRI sebagai BUMN juga akan terus berupaya meng-create social value kepada masyarakat.
Pola komunikasi yang efektif, terbuka dan relevan, kata Aestika, harus terus dijaga baik melalui berbagai channel komunikasi, baik media massa maupun media sosial. Selama ini, BRI terus up to date untuk membaca, menangani, dan memonitoring segala informasi yang beredar terkait informasi perusahaan.
Di BRI sendiri, berbagai kampanye dilakukan untuk menyampaikan nilai-nilai perseroan secara efektif, seperti campaign “Memberi Makna Indonesia” di berbagai platform media. BRI juga menerapkan komunikasi yang membangun optimisme dengan empati, khususnya yang terkait core business BRI di UMKM dan upaya transformasi proses bisnis menuju digitalisasi, agar masyarakat dapat segera bangkit dikondisi yang menantang di masa pandemi ini.
Baca Juga: Kapabilitas BRI dalam Berdayakan UMKM Bisa Berimplikasi Positif pada Pemulihan Ekonomi
PRIA 2022 diselenggarakan untuk mengapresiasi kinerja humas/public relations (PR) yang unggul dari korporasi, kementerian, lembaga, dan pemerintah daerah di seluruh Indonesia. Ajang ini mencerminkan pencapaian tertinggi kinerja komunikasi korporasi/organisasi.
Penilaian dilakukan oleh dewan juri yang terdiri dari pakar PR dan CSR, konsultan/agensi PR, tokoh asosiasi/organisasi PR, jurnalis dan fotografer senior, pakar desain dan branding, dan pakar media sosial.
Nama-nama dewan juri tersebut diantaranya Asmono Wikan (Founder & CEO PR Indonesia), Suharjo Nugroho (Ketua Asosiasi Perusahaan Public Relations Indonesia), Maria Wongsonagoro (PR Indonesia Gurus), Emilia Bassar (CEO CPPROCOM), dan lainnya.
Berita Terkait
-
Nongkrong Tetap Hemat di Kopi Nako dengan Diskon BRI hingga Rp 100 Ribu!
-
Kirim Uang ke LN Lewat BRImo Bisa Dapat Hadiah Menarik Setiap Bulan, Mau?
-
Buat Anak, Siapkan Dana Pendidikan dengan Tabungan BRI Junio Rencana, Ada Hadiah Menariknya Juga
-
Adu Jawara Bank Himbara, Siapa Paling Cuan di Kurtal III 2024?
-
Cara Daftar BRI UMKM EXPO (RT) 2025, Siap Bikin UMKM Kamu Naik Kelas
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Jordi Onsu Terang-terangan Ngaku Temukan Ketenangan dalam Islam
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
Pilihan
-
Saldo Pelaku UMKM dari QRIS Nggak Bisa Cair, Begini Respon Menteri UMKM
-
Tiket Kereta Api untuk Libur Nataru Mulai Bisa Dipesan Hari Ini
-
Review DADOO: Nostalgia Game Ular Tangga yang Bisa Main Multiplayer Secara Online
-
Lucky Hakim Sebut Indramayu Daerah Termiskin & Bupatinya Terkaya di Jabar, Cek Faktanya
-
Emiten Makanan Cepat Saji KFC Gigit Jari, Kini "Jagonya" Rugi
Terkini
-
Srawung Ben Ra Suwung, Wayang Goes Digital: Menjembatani Dunia Lama dan Baru
-
Terungkap! Kronologi Lengkap Penganiayaan Imam Masjid di Sragen, Pelaku Jalani Rekonstruksi
-
Momen Blusukan Bareng Erick Estrada, Respati Ardi Sampaikan Pesan Jokowi dan Gibran
-
Gara-gara Rekening Diblokir, Pramono Harus Jual 6 Ekor Sapi Agar Usahanya Tetap Jalan
-
Muncul Unjuk Rasa di Balaikota Solo, Pengamat: Mereka Lupa, Jokowi Dicintai dan Disambut Jutaan Warga