SuaraSurakarta.id - Bali United tengah diambang juara BRI Liga 1 musim ini setelah mengalahkan Madura United di pekan ke-32.
Bali United masih perkasa ketika berhadapan dengan Madura United. Tim asuhan Stefano Cugurra sukses mengandaskan tim asal Jawa Timur dengan skor 2-0.
Gol-gol kemenangan Bali United tersebut tercatat atas nama Ilija Spasojevic dan Eber Bessa di masing-masing babak.
Berkat poin penuh itu berhasil mengukukuhkan Bali United di posisi pertama klasemen BRI Liga 1. Mereka unggul lima poin atas Persib Bandung di peringkat kedua.
Dengan menyisakan dua laga lagi, besar kemungkinan Bali United yang akan menjadi juara BRI Liga 1 musim ini. Pasalnya Bali United dalam tren yang bagus karena lima pertandingan terakhir belum terkalahkan sama sekali.
Jika Bali United berhasil juara BRI Liga 1 musim ini. Ada sejumlah rekor menarik yang bakal tercapai. Diantaranya yaitu Bali United menjadi klub pertama di Liga Indonesia yang mampu mempertahankan gelar juara.
Sebelumnya Bali United sukses merengkuh gelar Liga 1 pada tahun 2019. Adapun untuk tahun 2020, kompetisi Liga 1 tidak berjalan dan gagal dituntaskan lantaran adanya wabah Covid-19.
Lalu rekor menarik lainnya yaitu pelatih Bali United Stefano Cugurra yang berpotensi meraih gelar juara selama tiga kali berturut-turut. Rekor hebat pria asal Brazil tersebut tentunya akan sulit terpecahkan oleh pelatih mana pun.
Selanjutnya, rekor lainnya yang tak kalah mencengangkan jika Bali United juara yaitu pemain Persis Solo Ekky Taufik dan Abduh Lestaluhu yang merasakan dua gelar juara liga dengan klub yang berbeda dalam satu musim.
Baca Juga: Hasil BRI Liga 1: Tekuk Madura United, Bali United Semakin Dekati Gelar Juara
Seperti diketahui baik Ekky Taupik dan Abduh Lestaluhu pada musim ini sukses telah mengantarkan Persis Solo menjadi juara BRI Liga 2 dan promosi ke kasta tertinggi sepak bola Indonesia.
Pada pertandingan final BRI Liga 2 pada Kamis (30/12/2021) Persis Solo berhasil menjungkalkan perlawanan Rans Cilegon FC dengan skor 2-1 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat.
Mengetahui Ekky Taupik dan Abduh Lestaluhu diambang rekor langka tersebut. Para warganet di kolom komentar unggahan akun instagram @pasoepati pun dengan percaya diri memberikan ucapan selamat kepada mereka berdua.
"Selamat mas Eky dan mas Abduh," ucap akun @memelaskarkuda**.
"Love banyak masky @eky_taupik @abduhlestaluhu_3," ungkap akun @rothuli**.
"Bukan hanya pemain Indonesia, pemain Eropa bakal sulit menyampai rekor (Eky Taupik dan Abduh Lestaluhu) yang membawa juara tim divisi 2 dan juara dengan tim kasta tertinggi di musim yang sama. Karena kalau di Eropa selesai kompetisi semua kasta berbarengan," imbuh akun @aryo_dw**.
Menarik untuk ditunggu, apakah sejumlah rekor-rekor menarik ketika Bali United juara musim ini bakal tercapai atau tidak.
Kontributor : Fitroh Nurikhsan
Berita Terkait
-
3 Pemain Liga Malaysia yang Bisa Dibawa Ong Kim Swee ke Persis Solo, Ada Saddil Ramdani
-
Termasuk Saddil Ramdani, Ini 3 Pemain yang Bisa Diboyong Ong Kim Swee ke Persis Solo
-
BREAKING NEWS! Bukan Luis Milla, Persis Solo Rekrut Eks Pelatih Sukses Timnas Malaysia?
-
Jadwal Persib Kontra Bali United Resmi Ditunda
-
Hasil BRI Liga 1: Arema Sikat MU dalam Drama 6 Gol, Malut Hancurkan Persis Solo 3-0
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Urban Fashion 2024: Hadinata Batik Tampilkan Batik yang Instagramable
-
Sederet Kiai NU Jateng Ramai-ramai Temui Jokowi di Solo Jelang Coblosan, Ini yang Dibahas
-
5 Alasan Kenapa Kamu Harus Nyoblos di Pilkada Serentak 2024!
-
Gojek Permudah Mobilitas Warga Solo dengan Shelter Mangkunegaran
-
Bekuk Pelaku Penyalahgunaan Narkoba, Polres Sukoharjo Sita Barang Bukti 103,53 Gram Sabu