SuaraSurakarta.id - Striker muda Irfan Juhari jadi magnet buruan transfer setelah tampil memikat bersama Persija Jakarta di putaran kedua BRI Liga 1 2021/2022.
Sejauh ini, pemain pinjaman dari Persis Solo itu sudah mencetak empat gol bagi pasukan Macan Kemayoran.
Uniknya, tiga gol diantaranya diciptakan Irfan Jauhari sebagai pemain pengganti, masing-masing melawan Persik Kediri, Barito Putera, dan Bali United.
Satu-satunya gol dia ciptakan saat turun sejak menit awal saat mengalahkan Persikabo 1973 empat gol tanpa balas, pekan lalu.
Baca Juga: Skenario Persib Bandung untuk Sabet Gelar Juara Liga 1 Musim Ini
Tak pelak, performa impresif itu memunculkan berbagai komentar dari suporter Persija Jakarta di Instagram agar manajemen mempertahankan eks Bali United tersebut.
Bahkan tagar #pertahankanirfanjahuari maupun #tebusirfanjahuari menghiasai kolom komentar @persija.
Namun, harapan suporter Persija Jakarta nampaknya bertepuk sebelah tangan. Manajemen Persis Solo memastikan Irfan Jauhari kembali ke tim Laskar Sambernyawa menghadapi Liga 1 musim depan.
"Irfan Jauhari kita tebus dari Bali United menjelang Liga 2 musim lalu dan masih terikat kontrak untuk musim depan. Artinya di Persija hanya berstatus pinjaman," kata Media Officer Persis Solo, Bryan Barcelona kepada Suarasurakarta.id, Kamis (17/3/2022).
"Untuk durasi kontraknya berapa musim (di Persis) tidak bisa kami sebutkan. Namun yang pasti dia masih milik Persis," paparnya.
Baca Juga: Skenario Bali United untuk Kunci Gelar Juara Liga 1 2021-2022
Irfan pun bersyukur bisa mencetak empat gol dari 11 penampilannya bersama Macan Kemayoran. Namun, tentu ia belum puas. Meski musim ini musim debutnya bermain di Liga 1, ia memiliki target yang tinggi.
“(Cetak empat gol) Sesuai ekspektasi karena saya memiliki target untuk cetak banyak gol. Terlebih lagi adaptasi di lini depan tak ada masalah, semua berjalan dengan lancar. Ke depannya saya harus lebih baik lagi agar bisa berkontribusi lebih besar untuk tim,” kata Irfan Jauhari dikutip dari laman resmi PT Liga Indonesia Baru.
Berita Terkait
-
Putuskan Mundur, 3 Pelatih yang Cocok Gantikan Stefano Cugurra sebagai Nakhoda Bali United
-
Salip Peringkat BRI Liga 1, Inilah 5 Pemain Indonesia yang Pernah Main di Liga Kamboja
-
Bali United Kalah Tipis di Bandung, Stefano Cugurra Umumkan Perpisahan
-
Miris Peringkat Liga 1 Indonesia di Bawah Kamboja, PSSI: Jika Masih Seperti Ini...
-
Kalah dari Persib, Stefano Cugurra Umumkan Mundur dari Bali United
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
Terkini
-
Soal Ijazah Jokowi, Tim Hukum Merah Putih: Tuduhan Roy Suryo Penuhi Unsur Pidana
-
Melodi Tradisi, Rasa Kekinian: Gojek Hadir di Tengah Semarak Adeging Mangkunegaran
-
Gunungan Makin Tinggi, PLTSa Putri Cempo Hanya Mampu Mengolah 120 Ton Sampah
-
Maling Burung di Solo Kena Batunya: Kepergok di Banyuagung, Berakhir Diciduk Tim Sparta
-
Satresnarkoba Polresta Solo Sikat Kurir Sabu di Mojosongo, Barang Bukti Siap Edar Disita