Scroll untuk membaca artikel
Ronald Seger Prabowo
Minggu, 13 Maret 2022 | 20:08 WIB
Startup lokal, Lummo, kini meluncurkan Lummo Semesta di Solo dan Semarang. [Dok]

Ditambahkan, Lummo memiliki produk unggulan berupa LummoSHOP yang bisa  membantu pelaku usaha membuat situs web resmi tokonya melalui www.lummoshop.co.id.

Dengan begitu pelaku usaha dapat mengelola operasional bisnisnya dengan lebih efektif,  membangun relasi dan menjual langsung ke pelanggannya, serta membangun merek dan identitas unik bisnis online yang dikelolanya.

Dia mengatakan saat ini Lummo Semesta telah bekerja sama dengan beberapa lembaga dan dinas pemerintahan seperti Disperindag, KADIN, BPOM, MUI, Dinas Koperasi dan UMKM untuk mendukung daya saing pelaku usaha.

Sebelumnya, Lummo Semesta telah diluncurkan di Bandung dan Surabaya. Di daerah tersebut Lummo telah berhasil menjaring lebih dari 51.000 UMKM sejak diluncurkan akhir 2021 lalu.

Baca Juga: Kemenkop UKM Ingatkan UMKM Tak Aji Mumpung Naikkan Harga Selama Gelaran MotoGP Mandalika

Salah satu pelaku usaha online asal Wonogiri, Tian Febriana, mengaku cukup terbantu dengan adanya aplikasi seperti Lummo. Misalnya dalam membantu menarik konsumen. Sejak sebulan terakhir dirinya telah menggunakan aplikasi tersebut.

"Saya tertarik karena adanya diskon, jadi menarik pelanggan. Tapi karena belum banyak dikenal, jadi harus terus mengenalkan," jelasnya.

Load More