SuaraSurakarta.id - Kalimat tua-tua keladi sepertinya sangat tepat untuk disematkan kepada penyerang Persebaya Surabaya, Samsul Arif.
Pasalnya diumurnya yang ke-37, kebugaran Samsul Arif belum menurun. Tak hanya itu saja, pemain kelahiran Bojonegoro tersebut juga masih menjadi predator mematikan di kotak penalti lawan.
Terbaru, korban keganasan Samsul Arif yakni Arema FC. Bahkan pahlawan Persebaya Surabaya itu sampai mengacak-acak pertahanan singo edan sebelum ia mencetak gol di menit ke-79.
Berkat satu gol Samsul Arif tersebut, Persebaya Surabaya keluar sebagai pemenang derby Jawa Timur BRI Liga 1 pada pekan ke-27 di Stadion Wayan Dipta Gianyar Bali, Rabu (23/02/2022).
Baca Juga: Buntut Kemenangan Persebaya atas Arema FC, SSB Aji Santoso Dirusak
Selain penampilannya di atas saat melawan Arema FC banyak disorot. Kepribadian Samsul Arif di luar lapangan juga menuai banyak pujian dari suporter Persebaya Surabaya, Bonek Mania.
Melalui unggahan seorang warganet di twitter dengan akun @rambengjeng, Samsul Arif keciduk salat subuh berjamaah di sebuah musala usai pertandingan melawan Arema FC.
Bahkan kabarnya pasca pertandingan melawan Arema FC itu Samsul Arif hanya tidur selama satu jam saja.
"Kabar dari Bali. Semalam jadi pahlawan Persebaya lawan Arema. Nyampe hotel jam 01.00 wita. Ngaku baru bisa tidur jam 04.00. Eh, jam 05.00 sudah di Mushollah Al Harris, bersiap subuh berjamaah. He is Samsul Arif Munip," ujar warganet tersebut dalam keterangan captionnya.
Sontak saja cuitan warganet tersebut berhasil mematik perhatian netizen lainnya. Tak sedikit dari mereka yang terharu dengan kepribadian Samsul Arif di luar lapangan tersebut.
Baca Juga: Persebaya Patahkan Rekor Unbeatan Arema FC
"Panutan senior. Setelah berusaha dilapangan dilanjutkan bersyukur kepada sang maha pemberi kemenangan," ucap akun @Farid_and**.
Berita Terkait
-
Rayhan Hanan Buka-bukaan Soal PR Besar Persija Jakarta, Optimis Bangkit?
-
BRI Liga 1: Imbangi Persija, Misi Persebaya Surabaya Masih Belum Tuntas?
-
Performa Gemilang Rayhan Hannan, Kode Keras untuk Gerald Vanenburg?
-
Kena Tekel Bek Persebaya, Bentuk Kaki Witan Sulaeman Jadi Beda Sebelah
-
Dipantau Gerald Vanenburg, Gelandang Timnas Indonesia U-20 Pilih Cuek: Urusan Yang di Atas
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
Terkini
-
Melodi Tradisi, Rasa Kekinian: Gojek Hadir di Tengah Semarak Adeging Mangkunegaran
-
Gunungan Makin Tinggi, PLTSa Putri Cempo Hanya Mampu Mengolah 120 Ton Sampah
-
Maling Burung di Solo Kena Batunya: Kepergok di Banyuagung, Berakhir Diciduk Tim Sparta
-
Satresnarkoba Polresta Solo Sikat Kurir Sabu di Mojosongo, Barang Bukti Siap Edar Disita
-
Dijamin Ngakak! Angkat Kehidupan Kota Solo, Film Komedi 'Cocote Tonggo' Akhirnya Tayang