SuaraSurakarta.id - Taman Sunan Jogo Kali yang lokasinya berada di pinggiran Sungai Bengawan Solo Kelurahan Pucangsawit, Kecamatan Jebres terdapat sebuah patung Banteng Celeng.
Patung tersebut, badannya banteng tapi kepalanya celeng dan memiliki empat tanduk.
Dua tanduk pada bagian atas menyerupai tanduk Banteng, sedangkan dua tanduk bagian bawah menyerupai tanduk celeng.
Patung Banteng Celeng tersebut terbuat dari styrofoam yang di cat dengan warna dominasi hitam.
Pada mata patung tersebut di cat merah, dan tanduknya di cat warna putih kecoklatan. Patung itu memiliki panjang sekira 1 meter lebih, lebar sekitar 0,5 meter, dan tinggi 0,5 meter.
Patung Banteng Celeng tersebut juga di pasang didekat kediaman rumah mantan Wali Kota Solo, FX Hadi Rudyatmo.
Keberadaan patung tersebut mencuri perhatian. Karena tengah ramai dengan istilah Banteng Celeng soal Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 mendatang.
FX Hadi Rudyatmo pun menanggapi keberadaan patung Banteng Celeng tersebut.
"Patung itu hasil kreatifitasnya anak-anak. Saya sangat mengapresiasi kreativitas anak-anak," ujar Rudy, Jumat (11/2/2022).
Baca Juga: Elektabilitas Anies Baswedan Tinggi, Politisi Gerindra: Ini Jadi Tantangan
Rudy menjelaskan, sebenarnya awalnya itu ingin ada patung shio di Taman Sunan Jogo Kali Pucangsawit.
Ini seperti patung hewan yang sudah ada di taman tersebut. Tapi salah satu bentuk shio tersebut dibuat menyerupai Banteng celeng.
"Itu tidak ada hubungannya dengan pilpres dan sebagainya," ungkap Ketua DPC PDI Perjuangan Solo ini.
Karena keputusan siapa yang akan diusung PDI Perjuangan sebagai capres pada 2024 merupakan keputusan Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Sukarnoputri.
Rudy pun menegaskan tidak ada makna khusus dari pembuatan patung Banteng Celeng ini.
"Ini tidak ada makna khusus apa-apa," terang dia.
Rudy pun tidak mempermasalahkan terkait penyebutan patung tersebut.
"Mau disebut Gajah Celeng yowes ben. Kader partai punya kreativitas tidak apa-apa, saya jelas mengapresiasi," tandasnya.
Kontributor : Ari Welianto
Berita Terkait
-
Elite PDIP Bantah Alwin Kiemas Keponakan Megawati: Sengaja Dipakai Menyerang Ibu Mega dan Partai
-
Seret Nama Jokowi, PDIP Ancam Polisikan Akun Medsos Penyebar Fitnah Tersangka Judol Alwin Kiemas Keponakan Megawati
-
Blak-blakan Bantah Tersangka Kasus Judol Alwin Kiemas Keponakan Megawati, PDIP: Fitnah!
-
Keponakan Megawati Tersangka Kasus Judol Komdigi, Kenapa PDIP Ungkit Lagi Skandal "Konsorsium 303 Kaisar Sambo"?
-
Alwin Jabarti Kiemas Tersangka Judol, PDIP: Kenapa Baru Diungkap di Masa Tenang, Padahal Sudah Sebulan Ditahan
Tag
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
5 Rekomendasi HP Murah Mirip iPhone Terbaru November 2024, Harga Cuma Rp 1 Jutaan
Terkini
-
Kesatria Bengawan Solo Datangkan Center Timnas Taiwan William Artino, Ini Statistiknya
-
Gibran Bakal Nyoblos di TPS 18 Manahan, Tak Ada Persiapan Khusus
-
18 Kadin Provinsi Gugat Penyelenggaraan Munaslub 2024
-
Wapres Gibran Nyoblos di Solo, 2.500 Petugas Gabungan Disiagakan
-
Dugaan Intimidasi Berlanjut, Selebgram Mojokerto Bakal Dilaporkan Balik ke Polresta Solo