SuaraSurakarta.id - Laga pekan ke-23 BRI Liga 1 2021/2022 akan dibuka duel Derbi Jatim antara Madura United vs Persela Lamongan di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Minggu (5/2/2022) pukul 18.15 WIB.
Namun ada pemandangan menarik namun juga miris dalam daftar susunan pemain yang dilakukan kedua tim.
Badai Covid-19 yang menghantam kedua pemain membuat Madura United dan Persela Lamongan tampil compang-camping.
Ironisnya, Persela Lamongan hanya menyertakan dua pemain cadangan yakni Wahyu Anggara dan Ahmad Wahyudi. Mereka juga tanpa pelatih kepala Jafri Sastra dalam daftar susunan pemain.
Baca Juga: Covid Kembali Melonjak, Begini Kondisi Wisma Atlet Kemayoran
Kondisi yang tak jauh berbeda juga dirasakan Madura United. Nama pelatih Fabio Araujo Lefundes juga tak ada dalam laga itu.
Selain itu, tim Sape Kerrab hanya membawa tiga pemain cadangan masing-masing M Ridwan, Muhammad Rizki Kusni, dan Zulfiandi.
Sebagai catatan, Zulfiandi sejatinya masih dalam tahap pemulihan cedera, sehingga belum 100 persen fit untuk diturunkan.
"Ini memang berat, tapi kita harus tetap berjalan. Mohon dukungan dan doanya, bagi pemain yang harus isolasi cepat pulih dan pertandingan berjalan lancar," tulis unggahan Instagram @maduraunited.fc sebelum pertandingan.
Hal senada juga diungkapkan kubu tim Laskar Joko Tingkir. "Hari ini kami hanya mempunyai 13 pemain dalam pertandingan, dan tanpa di dampingi pelatih kepala. Mohon doa dari semuanya," tulis unggahan akun Instagram Persela Lamongan.
Baca Juga: Tanpa Adilson Maringa, Arema FC Tak Khawatir Lawan Persija di Pekan 23 Liga 1
Berita Terkait
-
Persik Kediri Kecolongan di Injury Time, Marcelo Rospide Kecewa Berat
-
Paul Munster Minta Persebaya Jaga Konsistensi, Optimis Kalahkan PSIS Semarang?
-
Hasil BRI Liga 1: Drama 5 Gol, Persis Solo Kalahkan PSS Sleman
-
Taklukkan Semen Padang 4-1, Bojan Hodak Nilai Persib Pantas Menang
-
Terima Tantangan Persis Solo, PSS Sleman Ingin Beri Jamuan Mimpi Buruk
Terpopuler
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Jebloskan Nikita Mirzani ke Penjara Reza Gladys Sempat Disebut Cocok Gabung Gen Halilintar
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
Pilihan
-
Biasa Blak-blakan, Ahok Takut Bicara soal BBM Oplosan Pertamina: Ada yang Saya Enggak Bisa Ngomong
-
Catat Lur! Kedubes Kerajaan Arab Saudi dan Pemkot Solo Akan Gelar Buka Bersama Sepanjang 2,7 Kilometer
-
BYD M6 dan Denza D9 Jadi Mobil Listrik Terlaris di Indonesia pada Februari
-
Tiga Seksi Tol Akses IKN Ditargetkan Rampung 2027, Ini Rinciannya
-
7 Rekomendasi HP 5G Murah Mulai Rp 2 Jutaan Terbaru Maret 2025
Terkini
-
Tim Sidak Pangan, Pemkot Solo Temukan Makanan Kedaluwarsa Jelang Lebaran
-
Catat Lur! Kedubes Kerajaan Arab Saudi dan Pemkot Solo Akan Gelar Buka Bersama Sepanjang 2,7 Kilometer
-
Bocah 15 Tahun Dijadikan PSK di Gunung Kemukus, Satu Mucikari Diciduk
-
Imbas THR Terhutang, Komisi IX DPR Minta Pemerintah Tegas ke PT Sritex
-
Persis Solo Tak Pantas Degradasi