SuaraSurakarta.id - Empat perempuan di Jawa Timur ketinggalan sepeda motor saat melarikan diri setelah gagal mencuri pakaian di sebuah toko.
Toko pakaian Malang Strudel Karanglo dikunjungi empat perempuan pada Sabtu (29/1/2022), siang.
Penjaga toko menyambut mereka dengan senang. Tiap-tiap perempuan tadi membawa tas. Ada yang memakai ransel. Ada yang membawa tas selempang.
Di dalam toko, mereka segera pilih-pilih pakaian. Lagaknya seperti pengunjung yang hendak belanja banyak.
Empat pengunjung ini mungkin saja sudah mempelajari keadaan.
Begitu mengetahui penjaga lengah, dengan gerak cepat, mereka memasukkan pakaian-pakaian yang harganya mahal ke dalam tas. Jenis pakaian yang paling banyak diangkut yaitu daster.
Sambil memasukkan pakaian ke dalam tas, perilaku mereka tetap seperti pengunjung yang sedang mencari-cari pakaian.
Tapi lama kelamaan, gerak-gerik salah seorang perempuan memancing kecurigaan petugas penjaga toko.
Ketika petugas mulai memeriksa rekaman CCTV, keempat perempuan itu pamit pergi dengan alasan tidak ada pakaian yang sesuai selera mereka.
Baca Juga: Peringatan Holokos: Kisah Pemburu Nazi Balas Pembantaian Atas Kakek Buyut
Sebelum keempat pengunjung tadi ke luar dari toko, petugas yang memeriksa rekaman CCTV segera menyadari apa yang terjadi.
Perempuan-perempuan itu ternyata mengambil puluhan pakaian dan memasukannya ke dalam tas masing-masing.
Petugas mencoba menahan mereka untuk dimintai keterangan.
Menyadari aksinya ketahuan petugas, perempuan-perempuan tadi mulai panik. Dua orang lari menerobos portal. Satu orang lagi menyusul setelah ikut menerobos portal. Petugas gagal mengejarnya.
Tinggal satu orang yang tidak bisa lari karena kunci sepeda motornya ditahan petugas toko.
Kepada petugas, dia mencoba berkelit dengan mengatakan sedang sakit jantung. Dia mengaku baru sekali ini mencuri dan itu pun diajak teman.
Berita Terkait
-
Viral Selebgram Makassar Panik Mobilnya Digembok karena Parkir Sembarangan, Endingnya Bikin Adem
-
Diangkat dari Kisah Nyata, Dead Man's Wire Rilis Trailer yang Menegangkan
-
Raffi Ahmad Jenguk Fahmi Bo, Panjatkan Doa dan Harapan Kesembuhan
-
Marshanda Bongkar Sisi Gelap Akting, Hidup Hancur Bila Tak Segera Lepas Karakter di Film
-
Sinopsis Sampai Titik Terakhirmu: Perjuangan Cinta Sehidup Semati Albi dan Shella
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
Terkini
-
Kapan Putra Mahkota Keraton Solo Menjadi PB XIV? Anak PB XIII Ungkap Waktunya
-
Soeharto dan Gus Dur Diusulkan Jadi Pahlawan Nasional, Jokowi Ucap Kalimat Mengejutkan
-
Solo Meriah! Pekan Wayang dan Gamelan 2025 Dibuka, 30 Komunitas Budaya Turun ke Jalan
-
Soal Ijin Operasional Usai Penertiban Satgas PKH, PT Mahakam Sumber Jaya Buka Suara
-
Soal Putra Mahkota Disebut Jadi Penerus PB XIII, Ini Respon Panembahan Agung Tedjowulan