SuaraSurakarta.id - Persis Solo terus tancap gas dalam persiapan menghadapi Liga 1 musim depan, salah satunya dalam hal materi pemain.
Terbaru, manajemen tim Laskar Sambernyawa resmi memboyong empat pemain muda Persib Bandung.
Mereka Muhammad Valeron, Firman Ramadhan, Muhammad Pandu Mahardika, Althaf Indie Alrizky yang resmi bergabung tim Kota Bengawan dari tim Maung Bandung per 19 Januari lalu.
Valeron merupakan gelandang serang Timnas Indonesia U-16. Dia bakal bereuni dengan Marcell Januar Putra yang lebih dulu bergabung sejak musim lalu.
Baca Juga: Shin Tae-yong Marahi Pemain Timnas Indonesia: Tidak Mencerminkan Tim Tangguh
"Empat pemain itu resmi bergabung. Namun juga masih ada tambahan berstatus trial," kata Media Officer (MO) Persis Solo, Bryan Barcelona, Jumat (28/1/2022).
Empat pemain tersebut nantinya bergabung dengan skuad Persis Solo Youth yang berkompetisi di kelompok umur.
Seperti diketahui, sesuai regulasi klub-klub kontestan Liga 1 wajib memiliki tiga tim kelompok umur.
Nantinya, tiga tim kelompok umur itu bakal mengikuti kompetisi Liga 1 Elite Pro Academy (EPA) dengan mempertandingkan kelompok umur 16, 18, dan 20 tahun.
"Pemain tambahan yang berstatus trial ada yang dari Soloraya maupun luar kota. Mereka akan dipantau kualitasnya oleh tim pelatih," tambah Bryan.
Baca Juga: 5 Hits Bola: Sempat Tertinggal, Timnas Indonesia Bangkit Libas Timor Leste 4-1
Meski demikian, hengkangnya empat pemain muda Persib Bandung menjadi perbincangan di media sosial. Salah satunya dalam cuitan akun Twitter @LalajoPersib.
Berita Terkait
-
Profil Seongnam FC, Klub Baru Shin tae-yong Bukan Ecek-ecek Langganan Juara Liga Champions
-
Tak Bisa Capai Semifinal Piala Asia U-17, Timnas Indonesia Gagal Total?
-
Media Malaysia Susun 11 Pemain untuk Lawan MU, Siapa yang Menjadi Wakil Indonesia?
-
Resmi dari FIFA! Jadwal Timnas Indonesia vs China di Kualifikasi Piala Dunia 2026: Jam dan Tanggal
-
Lama Tak Terdengar, Calvin Verdonk Muncul dengan Rekor Baru
Tag
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
-
Perhatian! Harga Logam Mulia Diprediksi Akan Terus Alami Kenaikan
-
Baru Masuk Indonesia, Xpeng Diramalkan Segera Gulung Tikar
-
Profil Helmy Yahya yang Ditunjuk Dedi Mulyadi jadi Komisaris Independen Bank BJB
Terkini
-
Kasus 'Kencing' Pertalite Terbongkar: Polres Sukoharjo Bekuk Mafia BBM Subsidi
-
Aspirasi Tersampaikan, Ini Momen Aksi TPUA di Rumah Jokowi Dikawal Humanis Polresta Solo
-
Satreskrim Polresta Solo Ungkap Misteri Avanza Raib di Parkiran Hotel, Pelaku Dibekuk
-
Jokowi ke Massa TPUA: Tak Ada Kewajiban Tunjukkan Ijazah Saya
-
Jokowi Akhirnya Tunjukkan Ijazah Asli dari SD sampai Lulus UGM