SuaraSurakarta.id - Pesepakbola Kurnia Meiga Hermansyah pernah menjadi sosok penjaga gawang paling tangguh yang dimiliki Timnas Indonesia.
Sayangnya, kini kondisi dan karir sepak bolanya penuh tanda tanya. Pasalnya Kurnia Meiga sudah tak tampil lagi sedari tahun 2017.
Padahal semasa masih aktif bermain sepak bola. Kurnia Meiga selalu menjadi pemain andalan klub asal Jawa Timur Arema Indonesia di bawah mistar.
Bahkan berkat ketangguhannya di bawah mistar, Kurnia Meiga beberapa kali dipanggil Timnas Indonesia dan menjadi pemain andalan saat mengikuti kejuaraan Asia Games 2011 dan Piala AFF 2016.
Menghilangnya Kurnia Meiga dari sepak bola Indonesia tersebut berawal dari kesehatan matanya. Tak mau ambil resiko, Kurnia Meiga memutuskan untuk rehat guna fokus pada proses penyembuhan sedari tahun 2017.
Ada isu yang menyebut jika pria yang kini berusia 30 tahun tersebut mengalami kebutaan. Dikarenakan dapat kiriman guna-guna dari orang yang tidak menyukai Kurnia Meiga.
Namun, kabar buruk tersebut langsung dibantah tegas oleh istrinya, Azhiera Adzka Fathir. Menurut istrinya, Kurnia Meiga hanya mengalami sedikit gangguan pada saraf matanya.
Hampir enam tahun sudah Kurnia Meiga tak kunjung merumput dan kembali ke kancah sepak bola Indonesia membuat publik mulai merindukan sosoknya.
Terpantau dari unggahan di akun instagram Kurnia Meiga @eghahermansyah. Banyak publik yang menanyakan kondisi kesehatan Kurnia Meiga. Bahkan mereka juga sangat merindukan sosok Kurnia Meiga di bawah mistar. Karena aksi-aksinya kerap membuat decak kagum para penonton.
Baca Juga: Tunangan Witan Sulaeman Beri Dukungan Romantis usai Sang Pemain Direkrut FK Senica
"Assalamu'alaikum, gimana kabarnya sehat walafiat?," ujar akun @muazab**.
"Yo come back mas, cepet sembuh bang entong," kata akun @jalii**.
"Rindu mas Meiga nepis bola, cepet sehat ya masku. Semoga besok saya bisa seperti mas Meiga amin," imbuh akun @khrlm**.
"Rindu save Kurnia Meiga," sahut akun @fachri**.
"Jika abang tidak bisa main lagi, minimal abang jadi staf kepatihan di Timnas. Turunkan ilmu dan pengalamanmu untuk para junior penerus mu bang," timpal akun @cecepzaenal**.
Kontributor : Fitroh Nurikhsan
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sepatu Jalan Kaki untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantalan Nyaman Bisa Cegah Nyeri Sendi
- 5 Mobil Bekas Blue Bird yang Banyak Dilirik: Service Record Jelas, Harga Mulai Rp60 Jutaan
- 7 Sepatu Sandal Skechers Diskon hingga 50% di Sports Station, Empuk Banget!
- Evaluasi Target Harga BUMI Usai Investor China Ramai Lego Saham Akhir 2025
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Alasan PB XIV Hangabehi Salat Jumat di Masjid Tertua di Solo, Berawal Dari Mimpi
-
Charoen Pokphand Indonesia Imbau Konsumen Tak Tergiur Penawaran dan Transaksi Medsos
-
Sinergi Puspo Wardoyo dan Kepala Sekolah: Mewujudkan Generasi Emas Lewat Sepiring Makanan Bergizi
-
Bukan Pesta Kembang Api, Momen Unik Kaliepepe Land Berbagi 20 Ribu Paket MBG di Malam Tahun Baru
-
SISTA Berikan Donasi untuk Korban Bencana Sumatera Utara dan Aceh Tamiang