SuaraSurakarta.id - Pemerintah Kota Solo tak akan terburu-buru melakukan Pembelajaran Tatap Muka (PTM) 100 persen.
Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka menyebut PTM 100 persendilakukan secara bertahap mulai pekan depan. Menurut Gibran, hal itu dilakukan dengan syarat pencapaian vaksinasi dosis pertama harus mencapai 100 persen.
“Kami tidak terburu-buru dalam memberlakukan PTM 100 persen di Solo,” kata Gibran dikutip dari Timlo.net, Kamis (6/1/2022).
Ia pun membuat syarat jika PTM 100 persen di Solo baru bisa dilaksanakan jika vaksinasi anak usia 6-11 tahun dosis pertama selesai. Kalau syarat tersebut tidak dipenuhi, PTM 100 persen tidak bisa dilaksanakan.
Baca Juga: 1.300 Siswa dan Guru Dites PCR Paska Penerapan PTM 100 Persen, Arief: Semua Negatif
“Kita tidak terburu-buru adakan PTM 100 persen. Keselamatan siswa kita utamakan,” katanya.
Dikatakannya, sesuai rencana Pemkot Solo PTM 100 persen di Solo dilaksanakan secara bertahap. Sasaran pertama PTM 100 persen di Solo dimulai kelas IX atau kelas 3 SMP.
“PTM 100 persen di Solo kita mulai pekan depan dimulai siswa kelas IX terlebih dulu,” katanya.
Setelah siswa kelas IX selesai, kata dia, PTM 100 persen di Solo dilanjutkan siswa kelas VIII. Setelah itu diikuti siswa kelas lainnya.
“Pokoknya jangan terburu-buru jika siswa belum divaksin semua jangan PTM 100 persen dulu,” katanya.
Baca Juga: Sekolah di Jakarta Wajib Ditutup 15 Hari Jika 5 Persen Guru dan Murid Terpapar Covid-19
Ia juga memastikan kondisi siswa pasca liburan Nataru jangan sampai terpapar Covid-19. Atas dasar itu, pihaknya tidak terburu-buru menggelar PTM 100 persen.
Berita Terkait
-
FSGI Ungkap Risiko Jika Sistem Zonasi Dihapus Seperti Keinginan Gibran
-
Gibran Minta PPDB Online Zonasi Dihapus, Apa Gantinya?
-
Gibran Rakabuming Raka Naik Pesawat Kelas Ekonomi, Selvi Ananda Kedapatan Pakai Jam Tangan Harga Fantastis
-
Momen Gibran Naik Pesawat Kelas Ekonomi Bikin Kaos Belasan Juta Selvi Ananda Disorot Lagi: Sok Sederhana!
-
Apa Itu Es Cekek? Minuman Bocah Yang Ditukar Wapres Gibran Dengan Susu
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Longsor Hantam Rumah Warga di Kalikobok Sragen, Begini Kronologinya
-
Rekomendasi dan Tips Mendapatkan Harga Menginap Terbaik di Kota Solo
-
Jokowi, Gibran dan Selvi Ananda Nyoblos di Solo, Tapi Beda TPS, Mana Saja?
-
Solo Tuan Rumah Liga Nusantara 2024/2025, Ini Daftar Peserta dan Jadwalnya
-
Patroli Gabungan Skala Besar Jelang Pilkada Solo, Menyisir Penjuru Kota Bengawan