SuaraSurakarta.id - Pertandingan leg kedua antara Timnas Indonesia melawan Singapura pada Sabtu (25/12/2021) yang berjalan dramatis ternyata tersiar kabar duka.
Di sosial media beredar video seorang kakek tua yang merupakan penggemar Timnas Indonesia dikabarkan meninggal dunia pasca Nadeo Argawinta berhasil menepis tendangan penalti.
Peristiwa memilukan tersebut berhasil terekam dari unggahan video di akun instagram @liputantimnas, Minggu (26/12/2021) malam.
"Nonton Timnas semalam berujung maut. Belum berakhir pertandingan namun ajal sudah menjemput," bunyi keterangan tertulis yang tertera dalam video tersebut.
Baca Juga: Lolos ke Final Piala AFF, Menpora Kasih Jempol buat Timnas Indonesia dan STY
Dalam video tersebut menayangkan sekumpulan warga tengah mengantarkan keranda jenazah menggunakan mobil bak terbuka. Rupanya jenazah yang meninggal tersebut seorang kakek tua.
Pada unggahan berikutnya, diceritakan sebelum kakek tua tersebut meninggal dunia. Kondisinya saat mengikuti acara nonton bareng Timnas Indonesia memang kurang sehat.
Tiba-tiba pada saat momen Nadeo Argawinta berhasil menepis tendangan penalti. Sih kakek tua sudah merasakan sesak nafas. Lalu tak lama kemudian, kakek tua tersebut ambruk dan dinyatakan meninggal dunia.
Hingga kini belum diketahui pasti apa penyebab kakek tua yang berasal dari Tulungagung, Jawa Timur tersebut meninggal dunia.
"Indonesia pasti bangga punya suporter seperti sih mbah," katanya lagi.
Baca Juga: Tahan Imbang Vietnam, Thailand Siap Tantang Indonesia di Laga Final Piala AFF 2020
Sontak saja unggahan video itu langsung dibanjiri komentar warganet. Tak sedikit dari mereka yang turut berduka atas kepergian kakek tua yang bernama Slamet Ateng.
"Innalillahi wa innalillahi rojiun, semoga husnul khatimah dan keluarga yang ditinggalkan bisa tabah. Maut tidak ada yang tau," ujar akun @xndy**.
"Innalillahi wa innalillahi rojiun, semoga husnul khatimah. Ijin pak @mochammadirawan @pssi sekiranya ada ucapan belasungkawa dari federasi buat supoter setia Timnas Indonesia," ungkap akun @herist**.
"Suporter sejati ini, semoga husnul khatimah amin," tutur akun @myusuf**.
"Emang sih pas gol Arhan dan save penalti Nadeo sangat gak sehat buat jantung," sambung akun @the_kurnia**.
"Semoga Indonesia juara buat mengobati kesedihan keluarga beliau," timpal akun @zoqu**.
Kontributor : Fitroh Nurikhsan
Berita Terkait
-
Viral Denny Landzaat Fasih Bahasa Indonesia di Maluku, Shin Tae-yong Kena Sindir
-
Misi Mathew Baker di Piala Asia U-17 2025: Demi Negara Ibu Tercinta
-
Denny Landzaat Pulang Kampung ke Ambon: Diarak Warga hingga Pidato Bahasa Indonesia
-
Prediksi Korsel vs Timnas Indonesia U-17: Momen Qatar 2024 Semoga Terulang
-
Rafael Struick Hilang Lagi, Bahkan Tak Diajak ke Skuad Cadangan Brisbane Roar
Terpopuler
- Kode Redeem FF 2 April 2025: SG2 Gurun Pasir Menantimu, Jangan Sampai Kehabisan
- Ruben Onsu Pamer Lebaran Bareng Keluarga Baru usai Mualaf, Siapa Mereka?
- Aib Sepak Bola China: Pemerintah Intervensi hingga Korupsi, Timnas Indonesia Bisa Menang
- Rizky Ridho Pilih 4 Klub Liga Eropa, Mana yang Cocok?
- Suzuki Smash 2025, Legenda Bangkit, Desain Makin Apik
Pilihan
-
Misi Mathew Baker di Piala Asia U-17 2025: Demi Negara Ibu Tercinta
-
Dear Timnas Indonesia U-17! Awas Korsel Punya Dendam 23 Tahun
-
Piala Asia U-17: Timnas Indonesia U-17 Dilumat Korsel Tanpa Ampun
-
Media Korsel: Hai Timnas Indonesia U-17, Kami Pernah Bantai Kalian 9-0
-
Masjid Agung Sleman: Pusat Ibadah, Kajian, dan Kemakmuran Umat
Terkini
-
Tewaskan Bocah 12 Tahun, Ini Kronologi Pohon Tumbang di Bumi Sekipan Tawangmangu
-
Lebaran Kelabu: Pohon Tumbang di Bumi Sekipan Tawangmangu, Bocah 12 Tahun Meninggal Dunia
-
Cek Pos Pam Ops Ketupat Candi, Kapolresta Solo Pastikan Pengamanan Arus Balik Lancar
-
Sambangi Lokasi Banjir di Sambirejo, Wali Kota Solo Siapan Berbagai Penanganan
-
Terendam Banjir, Underpass Simpang Joglo Solo Ditutup Total