SuaraSurakarta.id - Pertandingan leg kedua antara Timnas Indonesia melawan Singapura pada Sabtu (25/12/2021) yang berjalan dramatis ternyata tersiar kabar duka.
Di sosial media beredar video seorang kakek tua yang merupakan penggemar Timnas Indonesia dikabarkan meninggal dunia pasca Nadeo Argawinta berhasil menepis tendangan penalti.
Peristiwa memilukan tersebut berhasil terekam dari unggahan video di akun instagram @liputantimnas, Minggu (26/12/2021) malam.
"Nonton Timnas semalam berujung maut. Belum berakhir pertandingan namun ajal sudah menjemput," bunyi keterangan tertulis yang tertera dalam video tersebut.
Baca Juga: Lolos ke Final Piala AFF, Menpora Kasih Jempol buat Timnas Indonesia dan STY
Dalam video tersebut menayangkan sekumpulan warga tengah mengantarkan keranda jenazah menggunakan mobil bak terbuka. Rupanya jenazah yang meninggal tersebut seorang kakek tua.
Pada unggahan berikutnya, diceritakan sebelum kakek tua tersebut meninggal dunia. Kondisinya saat mengikuti acara nonton bareng Timnas Indonesia memang kurang sehat.
Tiba-tiba pada saat momen Nadeo Argawinta berhasil menepis tendangan penalti. Sih kakek tua sudah merasakan sesak nafas. Lalu tak lama kemudian, kakek tua tersebut ambruk dan dinyatakan meninggal dunia.
Hingga kini belum diketahui pasti apa penyebab kakek tua yang berasal dari Tulungagung, Jawa Timur tersebut meninggal dunia.
"Indonesia pasti bangga punya suporter seperti sih mbah," katanya lagi.
Baca Juga: Tahan Imbang Vietnam, Thailand Siap Tantang Indonesia di Laga Final Piala AFF 2020
Sontak saja unggahan video itu langsung dibanjiri komentar warganet. Tak sedikit dari mereka yang turut berduka atas kepergian kakek tua yang bernama Slamet Ateng.
"Innalillahi wa innalillahi rojiun, semoga husnul khatimah dan keluarga yang ditinggalkan bisa tabah. Maut tidak ada yang tau," ujar akun @xndy**.
"Innalillahi wa innalillahi rojiun, semoga husnul khatimah. Ijin pak @mochammadirawan @pssi sekiranya ada ucapan belasungkawa dari federasi buat supoter setia Timnas Indonesia," ungkap akun @herist**.
"Suporter sejati ini, semoga husnul khatimah amin," tutur akun @myusuf**.
"Emang sih pas gol Arhan dan save penalti Nadeo sangat gak sehat buat jantung," sambung akun @the_kurnia**.
"Semoga Indonesia juara buat mengobati kesedihan keluarga beliau," timpal akun @zoqu**.
Kontributor : Fitroh Nurikhsan
Berita Terkait
-
Di Mana Lokasi Elkan Baggott dkk Nyoblos Pilkada 2024? Cek DPT Online Mereka di Sini
-
Makin Tersisih, Ini 3 Alasan Shayne Pattynama Masih Dibutuhkan Timnas Indonesia
-
Suporter Venezia Ngamuk, Jay Idzes Hampir Cetak Gol
-
Alasan Fans Harus Pahami Miliano Jonathans Tak Prioritaskan Timnas Indonesia
-
AFF Cup 2024: Hokky Caraka Berpeluang Jadi Striker Utama Timnas Indonesia?
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Rupiah Loyo! Tembus Rp15.900 per Dolar AS, Calon Menkeu AS Jadi Biang Kerok
-
Harga Emas Antam Jatuh Terjungkal, Balik ke Level Rp1,4 Juta/Gram
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
Terkini
-
Urban Fashion 2024: Hadinata Batik Tampilkan Batik yang Instagramable
-
Sederet Kiai NU Jateng Ramai-ramai Temui Jokowi di Solo Jelang Coblosan, Ini yang Dibahas
-
5 Alasan Kenapa Kamu Harus Nyoblos di Pilkada Serentak 2024!
-
Gojek Permudah Mobilitas Warga Solo dengan Shelter Mangkunegaran
-
Bekuk Pelaku Penyalahgunaan Narkoba, Polres Sukoharjo Sita Barang Bukti 103,53 Gram Sabu