SuaraSurakarta.id - Eks pemain PSG Pati atau AHHA PS Pati Nurhidayat baru saja melepas masa lajangnya dengan menikahi selebgram Sarah Ahmad Almusaiteer.
Rupanya acara resepsi dan pernikahan mereka sudah terlaksana pada hari Minggu (19/12/2021) yang lalu.
Namun belum genap seminggu menjadi pasangan suami-istri. Istri Nurhidayat, Sarah Ahmad sudah marah-marah di sosial media dan mengaku kecewa dengan pesta pernikahannya.
Sarah merasa ditipu oleh pihak dekorasi yang tidak sesuai harapannya. Bahkan Sarah mengaku sampai menahan malu dan tangis di momen kebahagiaannya tersebut.
Baca Juga: Tak Lolos ke Babak Selanjutnya, Kontrak Pemain dan Pelatih AHHA PS Pati Berakhir
"Pada nanya emang wo nya gak kontrol H-1 acara? Perjanjian dia mulai dekor itu jam 12 malem. Tapii gue selesai akad nikah jam 1 siang aja dekornya belom jadi. Padahal jam 4 gue resepsi. Kebayang gak tuh paniknya kaya apa?," buka Sarah melalui insta story akun instagram pribadinya.
"Asal kalian tau ya, dekor yang kalian lihat itu udah banyak yang ditambah-tambahin karena di-complain WO & team gue. Aslinya lebih parah lagi sepinya dan langsung mau ditinggal. Ini muka gue n suami cuma bisa bengong pas di pelaminan sedih banget," tambahnya.
Lantas Sarah menunjukkan sebuah karpet dan pernak-pernik lainnya yang ia nilai tidak terawat. Sehingga Sarah kecewa betul dengan pihak dekorasi yang sudah ia percaya.
"Liat aja tuh karpet bener-bener dekil banget dan gak layak. Apalagi bunga-bunga putih ngeganggu banget. Sepanjang acara nahan nangis dan malu," ungkapnya.
Selain itu, istri Nurhidayat juga menyoroti buruknya penataan dekorasi pesta pernikahannya yang digelar di tempat terbuka.
Baca Juga: Resmi! PSG Pati Lepas Zulham Zamrun hingga Nurhidayat Usai Gagal ke Babak 8 Besar Liga 2
"Liat aja tuh pohon putih dikasih lampu pink jadi kampungan banget, gue sengaja pilih venue ini karena city view bagus pemandangan gedung-gedung tapi malah dekornya hancurin semuanya. Setiap liat foto jadi emosi dan malu," sambungnya.
"DAAAAN jam 3 sore dekorasi ini ambruk ke tiup angin padahal resepsiku jam 4 sore. Padahal dia udah cek venue berkali-kali harusnya tau dong. Di gedung tinggi itu banyak angin dan udah harus mikirin resikonya," kesalnya.
Meski ia kecewa dengan dekorasi tempat pernikahannya. Sarah berharap hubungannya dengan Nurhidayat setelah menikah selalu diberikan kebahagiaan dan paling penting segera diberi momongan.
"Sekarang gue cuman mikir, mungkin ini takdir ya. Acara nikahan gue hancur. Semoga aja kehidupan setelah nikah gue dan suami bahagia, diberi keberkahan rumah tangga dan cepat dikasih keturunan yang lucu-lucu dan soleh-soleha," tandasnya.
Kontributor : Fitroh Nurikhsan
Berita Terkait
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Cerita Bahlil Lahadalia Kesengsem dengan Kuliner Soto Fatimah: Rasa Khasnya Paten
-
Kampanye di Sragen, Bahlil Lahadalia Sebut Ahmad Luthfi Punya Jaringan Pusat
-
Tok! Terdakwa Pembunuhan Bos Kerajinan Tembaga Boyolali Divonis Seumur Hidup
-
Blusukan Bareng Respati-Astrid di Proyek Rel Layang Joglo, Jokowi Titip Pesan Ini
-
Jokowi Tanggapi Putusan Bawaslu Soal Prabowo Dukung Ahmad Luthfi-Taj Yasin