Scroll untuk membaca artikel
Ronald Seger Prabowo
Selasa, 21 Desember 2021 | 13:13 WIB
Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka dan Naruto saat mendampingi anak-anak vaksin. Suara.com/Ari Welianto]

"Alhamdulillah, bisa lega sudah di vaksin. Anak-anak juga bisa beraktivitas dan tidak khawatir lagi," kata salah satu orang tua siswa, Dilla Sari.

Selama pandemi Covid-19 merasa khawatir dan takut kalau anaknya terpapar. Karena kondisi anak-anak itu rentan kena, tapi dengan sudah di vaksin ini bisa lebih aman.

"Khawatir dan takut pasti. Semoga dengan di vaksin ini bisa mengantisipasi dari virus Covid-19, kasihan kalau terpapar dengan usia yang masih kecil," ungkapnya.

Jadi saat dikasih tahu kalau ada vaksin anak dari gurunya langsung senang. "Sudah diberi tahu beberapa hari lalu. Jadi anak ada persiapan dan sudah diberi tahu kalau mau di vaksin, jadi tadi pas di vaksin tidak takut," ucap dia.

Baca Juga: 10 Daftar Lagu Daerah Indonesia Lengkap dengan Liriknya, untuk Dinyanyikan saat 17 Agustus

Sementara itu Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka mengatakan jika vaksinasi anak-anak di hari pertama ini berjalan lancar.

"Aman semua kok. Saya lihat tadi tidak ada yang kejadian ikutan pasca imunisasi (KIPI)," terang Gibran.

Mereka yang di vaksin mendapatkan berbagai hadiah dari putra sulung Presiden Jokowi ini. Ada juga yang memperoleh sepeda dan tas sekolah.

"Sini dulu yang perdana. Nanti di sekolah lain hadiahnya lain," kata dia.

Gibran menegaskan, mereka yang di vaksin adalah anak-anak yang sekolah di Solo. Jadi kalau ada anak luar Solo yang sekolah di Solo tetap di vaksin.

Baca Juga: Antusias Siswa di Bima Tinggi Ikuti Vaksinasi Massal Binda NTB

"Jadi anak-anak yang bersekolah di Solo kita vaksin semua," ungkapnya.

Load More