SuaraSurakarta.id - Gempa bumi M7,5 terjadi di Larantuka Nusa Tenggara Timur (NTT), Selasa (14/12/2021) pukul 10.20 WIB.
Gempa itu juga dirasakan warga di sejumlah wilayah Adonara Timur, Flores Timur, dan Maumere di Flores Utara.
Peringatan dini tsunami sempat dikeluarkan GMKG usai terjadi gempa bumi sempat membuat warga Maumere di Flores Utara berhamburan.
Diwartakan Terkini.id--jaringan Suara.com, warga berbondong-bondong menuju Bukit Nilo guna menyelamatkan diri.
Baca Juga: Peneliti BRIN: Gempa Larantuka Bukan Perulangan Dari Gempa-Tsunami di Flores 1992
Dalam laporan wartawan yang ditayangan di TV, warga terlihat panik saat berusaha menyelamatkan diri. Terlihat, arus lalu lintas juga tersendat lantaran banyak warga yang mengarah menuju Bukit Nilo untuk menyelamatkan diri.
“Sekarang sedang macet di mana-mana menuju daerah perbukitan, daerah gunung,” demikian ungkap sang pewarta, Selasa (14/12/2021).
Bukit Nilo merupakan lokasi evakuasi terdekat. Jaraknya sekitar lima kilometer dari Maumere. Disebutkan, perkampungan di kawasan utara Maumere juga sudah lumayan sepi sebab warga sudah mulai menuju arah perbukitan untuk evakuasi.
“Karena kendaraan roda empat sudah keluar rumah semua dan memenuhi jalanan untuk ke Bukit Nilo. Yang tadi mengarah ke laut, sekarang kembali lagi ke arah perbukitan, itu yang membuat macet,” imbuhnya.
Digambarkan, suasana sempat mencekam usai gempa dan peringatan dini tsunami. Saat gempa, terlihat beberapa billboard dan galon air mineral terguncang.
Baca Juga: Nasib Warga Pulau Selayar Dekat Pusat Gempa NTT Belum Diketahui
“Itu jadi indikator bahwa gempanya kuat sekali, teman kami yang di dalam kendaraan merasakan getaran yang begitu hebat,” bebernya.
Berita Terkait
-
Nyawa Taruhannya, Radio Ini Lawan Junta Myanmar dari Bawah Tanah: Kisah Pendiri Federal FM
-
BMKG Bantah Ada Anomali Seismik di Bogor Menyusul Gempa Merusak 10 April Kemarin
-
Jangan Panik! Ini Kunci Selamat dari Dahsyatnya Gempa Bumi: Sebelum, Saat dan Sesudah Terjadi
-
Daftar 13 Daerah Indonesia Dihantui Gempa Megathrust, Kepulauan Mentawai Paling Berisiko?
-
Korban Tewas Gempa Myanmar Naik Terus, Kini Tembus 3.471 Jiwa
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
Terkini
-
Melodi Tradisi, Rasa Kekinian: Gojek Hadir di Tengah Semarak Adeging Mangkunegaran
-
Gunungan Makin Tinggi, PLTSa Putri Cempo Hanya Mampu Mengolah 120 Ton Sampah
-
Maling Burung di Solo Kena Batunya: Kepergok di Banyuagung, Berakhir Diciduk Tim Sparta
-
Satresnarkoba Polresta Solo Sikat Kurir Sabu di Mojosongo, Barang Bukti Siap Edar Disita
-
Dijamin Ngakak! Angkat Kehidupan Kota Solo, Film Komedi 'Cocote Tonggo' Akhirnya Tayang