SuaraSurakarta.id - Persis Solo resmi mendatangkan Irfan Bachdim di bursa transfer putaran kedua Liga 2 2021.
Irfan sebelumnya memperkuat klub Liga 1, PSS Sleman sebelum akhirnya mengundurkan diri saat seri pertama lalu.
Nama Irfan melejit kala membela Timnas Indonesia pada gelaran Piala AFF 2010 silam. Dia diandalkan sebagai penyerang bersama Cristian Gonzales. Sayangnya, Irfan gagal membawa Timnas menjadi juara dan harus puas menempati posisi runner up.
Irfan Bachdim mengawali kariernya di Indonesia bersama Persema Malang. Sebelum itu, pemain yang kini berusia 33 tahun itu berkutat di kompetisi di Belanda. Beberapa klub Belanda yang dibela Bachdim adalah Utrecht, Haarlem, dan Argon. Bachdim juga pernah membela tim junior Ajax.
Baca Juga: Datangkan Irfan Bachdim, Persis Solo Juga Lepas 3 Pemain Sekaligus
Usai dua musim di Persema, Irfan memutuskan untuk bertualang ke luar negeri membela klub Thai League, yakni Chonburi FC dan Huai Tahalaeng United. Lalu dia membela klub J League, Ventforet Kofu dan Hokkaido Consadole Sapporo.
Irfan Bachdim pulang ke Indonesia pada 2017 silam untuk memperkuat Bali United. Di tahun 2020, ia hengkang dari Bali United untuk bergabung dengan PSS Sleman sebelum mengakhiri kontraknya bersama Super Elja awal Oktober lalu.
Target tinggi pun diusung sang pemain kala memutuskan berseragam Persis Solo, yakni mengerahkan kemampuan untuk membawa Persis Solo kembali ke level tertinggi sepak bola Indonesia.
Hadirnya pemain berusia 33 tahun itu bakal mempertajam lini depan Persis. Sebelumnya, tim kebanggaan masyarakat Kota Solo telah memiliki nama-nama beken di sektor tersebut.
Sebut saja Irfan Jauhari, Alberto Goncalves, Miftahul Hamdi, Ferdinand Sinaga, hingga Marinus Wanewar.
Baca Juga: Gol Dedi Hartono Bawa Sriwijaya FC Tetap Unggul di Klasemen Group A
Berita Terkait
-
Tantangan Terbuka Hokky Caraka untuk Wataru Endo: Saya Ingin Tahu!
-
Dua Striker Timnas Indonesia Ribut Sebelum Lawan Jepang, Redflag untuk Shin Tae-yong!
-
Pecah Telur di Kandang Persis Solo, Danilo Alves Berharap Terbukanya Pesta Gol
-
BRI Liga 1: PSS Sleman Menangi Derby Jateng, Persis Solo Semakin Merana
-
Hasil Persis Solo vs PSS Sleman di BRI Liga 1: Super Elja Menang 2-0
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
-
Pegawai Komdigi Manfaatkan Alat AIS Rp250 M untuk Lindungi Judol, Roy Suryo Duga Ada Menteri Ikut 'Bermain'
Terkini
-
Historical Walking Tour dalam Menyambut 101 Tahun Persis Solo
-
Selamat Ulang Tahun ke-101, Persis Solo!
-
Partai Golkar Solo Buka Suara Soal Isu Jokowi Bergabung: Kita Senang Hati
-
Mona Pangestu: Anak Muda Solo Pilih Investasi Emas Ketimbang Perhiasan Besar
-
Hari Apes Tak Ada di Kalender: Dua Jambret di Solo Babak-belur Usai Ketahuan Warga