SuaraSurakarta.id - Penggunaan masker masih diwajibkan sebagai protokol kesehatan di tengah pandemi COVID-19. Hal itu untuk mencegah menyebarnya virus Corona.
Diketahui fungsi utama masker adalah menghalangi cairan (droplet) atau partikel udara keluar dari pemakainya saat ia bicara, batuk atau bersin. Masker juga membantu menghalangi droplet orang lain menempel di wajah dan mencari jalan masuk ke dalam tubuh.
Saat ini banyak jenis masker yang tersedia di pasaran, baik yang dijual melalui offline maupun online dengan fungsi dan kegunaannya masing-masing.
Meltblown Surgical Facemask melalui siaran pers pada Rabu mencatat ada beberapa hal yang perlu diperhatikan saat Anda membeli masker.
Baca Juga: Pengusaha Galangan Kapal Blak-blakan Soal Kondisi Usaha Selama Pandemi Covid-19
Pertama, perhatikan jenis bahannya. Pemilihan bahan merupakan langkah pertama yang penting, karena kemampuan masker dalam menyaring partikel tergantung dari jenis bahannya.
Pilihlah bahan yang tidak elastis. Karena masker yang elastis, saat dipakai dapat tertarik di wajah sehingga ukuran pori-pori masker meningkat dan kemampuannya dalam menyaring partikel menjadi berkurang.
Kedua, perhatikan jumlah lapisannya.Jumlah lapisan minimum untuk masker adalah 3 lapis.
Lapisan paling dalam terbuat dari bahan yang dapat menyerap air. Lapisan terluar terbuat dari bahan yang tahan air sehingga dapat membatasi kontaminasi dari luar yang menembus ke dalam hidung dan mulut pemakai.
Lapisan tengah adalah lapisan tahan air yang dapat meningkatkan penyaringan atau menahan droplet.
Baca Juga: Banggar Upayakan Fokus Selesaikan RUU APBN di Tengah Pandemi Covid-19
Ketiga, perhatikan bentuk masker. Pilih bentuk masker yang menutup rapat pada wajah dan tidak mudah bergeser misalnya saat berbicara.
Berita Terkait
-
Cuma Modal Susu Cair! Bikin Masker Ajaib Bersihkan Pori-Pori, Wajah Jadi Glowing Alami
-
Bye-Bye Kerutan! 4 Masker Kolagen Terbaik Bikin Wajah Glowing Awet Muda
-
Tanpa ke Salon! Coba Masker Rambut dari Bahan Pemanis untuk Kilau Maksimal
-
Bye-Bye Jerawat! 4 Langkah Mudah Pakai Clay Mask untuk Kulit Mulus
-
4 Pilihan Masker dengan Ekstrak Air Beras, Kulit Lebih Kenyal dan Sehat!
Tag
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Soal Ijazah Jokowi, Tim Hukum Merah Putih: Tuduhan Roy Suryo Penuhi Unsur Pidana
-
Melodi Tradisi, Rasa Kekinian: Gojek Hadir di Tengah Semarak Adeging Mangkunegaran
-
Gunungan Makin Tinggi, PLTSa Putri Cempo Hanya Mampu Mengolah 120 Ton Sampah
-
Maling Burung di Solo Kena Batunya: Kepergok di Banyuagung, Berakhir Diciduk Tim Sparta
-
Satresnarkoba Polresta Solo Sikat Kurir Sabu di Mojosongo, Barang Bukti Siap Edar Disita