SuaraSurakarta.id - Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka membantah jika Kota Solo selaku tuan rumah Liga 2 Group C 2021 tidak menyediakan tempat latihan bagi tim tamu.
Menurutnya, tempat latihan sudah disediakan termasuk bagi klub milik Atta Halilintar, PSG Pati atau AHHA PS Pati FC
"Kita sediakan lapangan untuk latihan. Sebagai tuan rumah kita pasti menyediakan fasilitas itu semua," kata Gibran saat ditemui meninjau Kampung Wisata Batik Kauman, Sabtu (2/10/2021).
Gibran menegaskan, jika penyerangan suporter kepada tim AHHA PS Pati bukan terjadi di Kota Solo tapi di Karanganyar.
Baca Juga: Lupakan Kemenangan vs AHHA PS Pati, Persis Solo Alihkan Fokus Hadapi Persijap Jepara
"Silahkan konfirmasi saja ke manajemennya AHHA PS Pati atau PSG Pati. Saya bingung jenenge opo," ungkap dia.
Gibran memaparkan, aksi penyerangan yang dilakukan oleh suporter ke AHHA PS Pati itu bukan karena tidak adanya tempat latihan.
Hal itu, lanjut dia, terjadi karena pembatalan secara sepihak laga uji coba dengan tim Persika Karanganyar.
"Tim lainnya happy-happy saja. Cuma timnya Atta Halilintar saja agak piye," tandasnya.
Sebagai tuan rumah, Gibran memastikan pihaknya sudah mencarikan solusi buat latihan AHHA PS Pati. Kemarin sudah dicarikan lapangan di Lapangan Lanud Adi Sumarmo tapi tidak dipakai.
Baca Juga: Sukses di Usia Muda, Ini Deretan Bisnis Gibran Rakabuming
"Monggo mau dipakai lagi atau tidak silahkan. Profesional saja," kata dia.
Berita Terkait
-
Gibran hingga Studio Ghibli: Guncangan AI di Dunia Kesenian Visual
-
Aurel Hermansyah Liburan ke Spanyol, Gaya Pakaiannya Disanjung Mirip ABG
-
Menaksir Harga Kaos Selvi Ananda saat Libur Lebaran di Singapura, Ternyata Gak Main-Main!
-
Ultah Pernikahan ke-4, Atta Halilintar Buktikan Membahagiakan Istri Bisa Melancarkan Rezeki
-
Adu Gaya Liburan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Spanyol, Honeymoon vs Babymoon
Terpopuler
- Pamer Hampers Lebaran dari Letkol Teddy, Irfan Hakim Banjir Kritikan: Tolong Jaga Hati Rakyat
- Kekayaan Menakjubkan Lucky Hakim, Bupati Indramayu yang Kena Sentil Dedi Mulyadi
- Jairo Riedewald Belum Jelas, Pemain Keturunan Indonesia Ini Lebih Mudah Diproses Naturalisasi
- Jualan Sepi usai Mualaf, Ruben Onsu Disarankan Minta Tolong ke Sarwendah
- Bak Trio Ridho-Idzes-Hubner, Timnas Indonesia U-17 Punya 3 Bek Solid
Pilihan
-
Megawati dan Prabowo Subianto Akhirnya Bertemu, Begini Respon Jokowi
-
PM Malaysia Anwar Ibrahim Tegaskan ASEAN Solid dan Bersatu
-
Emas dan Bitcoin Banyak Diborong Imbas Ketegangan Perang Dagang AS vs China
-
Red Sparks Bangkit Dramatis, Paksa Set Penentuan di Final Liga Voli Korea 2024/2025
-
RESMI Lawan Manchester United di Malaysia, ASEAN All-Stars Bakal Dilatih Shin Tae-yong?
Terkini
-
Bahlil Malam-malam Sowan Jokowi di Solo, Bahas Masa Depan Partai Golkar?
-
Megawati dan Prabowo Subianto Akhirnya Bertemu, Begini Respon Jokowi
-
Buntut Kecelakaan Maut KA Batara Kresna di Sukoharjo, PT KAI Benahi Perlintasan Maut
-
Bom Waktu Mobil Esemka 'Meledak' di Solo: Jokowi dan Ma'ruf Amin Digugat Warga
-
Kontroversi Revisi KUHAP: Penyidik Berhak Ciduk Langsung, Begini Analisis Pakar Hukum UNS