SuaraSurakarta.id - Nasib seseorang memang tidak ada yang tahu. Kata-kata ini mungkin bisa menggambarkan perjuangan seorang wanita yang berhasil bangkit usai dirinya diberikan cobaan yang sangat berat.
Wanita ini mengaku pernah diduakan oleh suaminya sehingga membuatnya depresi depresi. Akan tetapi, secara perlahan wanita ini bisa bangkit hingga meraih kesuksesan yang tak terduga.
Kisah mengharukan tersebut dibagikan melalui unggahan video TikTok @anggunifebby.
Awalnya wanita ini menceritakan pada tahun 2019 ia menikah dengan seorang pria. Namun ia tak menyangka setahun kemudian suaminya selingkuh. Bahkan sampai menikah diam-diam tanpa restu darinya.
"Menikah di tahun 2019.Suami ketahuan selingkuh tahun 2020, menikah diam-diam dengan pelakor di belakangku 17 Agustus 2020," ujar wanita tersebut.
Mendapat perlakuan tersebut, membuat wanita ini sempat depresi karena sakit hati. Ia pun mengaku sampai tak memiliki gairah hidup ketika masa-masa tersebut.
"Sempat depresi, hilang harapan, tiba-tiba (suami) pergi dan gak ada kabar, padahal ada masalah yang belum mereka bereskan," ungkapnya.
Kilik di sini untuk melihat video wanita diduakan suaminya dan berhasil jadi atlet bulutangkis di italy
Tak tahan dengan keadaan seperti itu, wanita ini pun dengan bulat meminta cerai dari suaminya yang telah mengkhianatinya.
Baca Juga: Ditawari Jajan, Bocah Penjual Tisu Ini Lebih Pilih Sembako demi Neneknya
"Akhirnya aku memutuskan untuk bercerai, pulang ke Bandung ke rumah orangtua," sambungnya.
Tak mau berlarut dalam kesedihan, wanita ini perlahan-lahan mulai bangkit dengan menyibukkan diri membuka usaha. Hingga pada akhirnya ia tak menyangka jika usahanya mengantarkan dirinya kepuncak kesuksesan.
"Bikin bisnis hijab sport, punya brand sendiri, tiba-tiba berangkat ke Italia, dikontrak salah satu club bulutangkis," katanya.
"Kalian bisa menyakiti hatiku tapi tidak semangat dan mimpi-mimpiku," pungkasnya.
Sontak unggahan video yang telah disukai ribuan kali ini langsung dibanjiri komentar warganet. Tak sedikit dari mereka yang terharu melihat perjuangan wanita tersebut.
"Kerenn.. ini balas dendam terbaik!!," cetus akun @Annisa**
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
Terkini
-
4 Mobil Bekas Rp150 Jutaan yang Bikin Keluarga 'Naik Kelas' di 2026!
-
Kunci Jawaban IPS Kelas 8 Halaman 175 Kurikulum Merdeka: Organisasi Pergerakan Nasional
-
Ketum PUI Raizal Arifin: Penguatan Polri Lebih Mendesak daripada Perubahan Struktur
-
Atlet Solo Raih 15 Medali di ASEAN Para Games 2025, Respati Ardi Bakal Berikan Fasilitas Khusus
-
Bajaj Maxride as Official Transportation Beautyphoria Goes to Luwes at Solo