SuaraSurakarta.id - Presiden Joko Widodo atau Jokowi dijadwalkan mudik ke Kota Solo, akhir pekan ini.
Putra sulung sekaligus Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka membocorkan sederet agenda bapaknya saat pulang ke Solo.
Gibran memaparkan, Jokowi akan melakukan kunjungan kerja (kunker) di wilayah eks Karesidenan Surakarta diantaranya menghadiri forum rektor di Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta.
Kemudian meninjau vaksinasi di Kabupaten Sukoharjo dan Kabupaten Klaten, Senin (13/9/2021).
Baca Juga: Debut Solo Lewat Lalisa, Lisa BLACKPINK Sisipkan Unsur Thailand
“Ya benar, ada kunjungan kerja Presiden Jokowi ke Solo pada Senin pekan depan. Ini dalam rangka kunjungan kerja di UNS (Universitas Sebelas Maret) Surakarta,” kata Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka, seperti diwartakan Timlo.net--jaringan Suara.com, Jumat (10/9/2021).
Ia mengatakan kunjungan kerja Presiden Jokowi dalam rangka menghadiri forum rektor di Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta. Untuk kepastian kunjungan kerja tersebut pihaknya masih menunggu kepastian dari pusat.
“Termasuk kemungkinan akan meninjau kegiatan vaksinasi. Kunjungan kerja lainnya tunggu jadwal resminya,” tutur dia.
Disinggung apakah ia akan mendampingi kunjungan presiden, Gibran enggan berkomentar. Ia mengaku akan mendampingi Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud), Nadiem Anwar Makarim.
“Pada Senin itu juga ada kunjungan Mendikbud di Solo. Ketemu sama beliau (Jokowi) di UNS,” katanya.
Baca Juga: Debut Solo Lisa BLACKPINK 'LALISA' Ramai Diperbincangkan, Video Musiknya Langsung Viral
Diketahui, Presiden Jokowi kali terakhir mudik ke Solo pada 11 Juni 2021 untuk berziarah ke ibunya ke makam ibundanya, Sudjiatmi Notomiharjo,di Dukuh Mundu, Desa Selokaton, Gondangrejo, Kabupaten Karanganyar.
Berita Terkait
-
Jokowi Telepon Khofifah Ucapkan Selamat Unggul Versi Quick Count: Saya Rasa Itu Sudah Fix
-
Quick Count Sementara Pilkada Jakarta: RK-Suswono Tertinggal dari Pram-Rano, Apa Kabar Endorse Jokowi?
-
Video Lawas Jokowi Girang Kenalkan Gibran Viral Lagi, Publik Soroti Sikap Tengilnya: Saat Masih Aktif di Kaskus
-
Pakai Baju Kemenangan saat Nyoblos Pilkada, Jam Tangan Rp500 Jutaan Gibran Rakabuming Jadi Sorotan
-
lriana Bawa Tas Hermes Mewah di Pilkada 2024: Ingat Lagi Jokowi Serukan Cinta Produk Lokal
Terpopuler
- Keponakan Megawati jadi Tersangka Kasus Judol Komdigi, PDIP: Kasus Alwin Jabarti Kiemas Contoh Nyata Politisasi Hukum
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Hukum Tiup Lilin Dalam Islam, Teganya Geni Faruk Langsung Padamkan Lilin Ultah saat Akan Ditiup Ameena
- Kevin Diks: Itu Adalah Ide yang Buruk...
- Sebut Jakarta Bakal Kembali Dipimpin PDIP, Rocky Gerung: Jokowi Dibuat Tak Berdaya
Pilihan
-
Uji Tabrak Gagal Raih Bintang, Standar Keamanan Citroen C3 Aircross Mengkhawatirkan
-
Erick Thohir Sebut Aturan Kredit Pembiayaan Rumah Ribet, Target Prabowo Dibawa-bawa
-
Hore! Harga Tiket Pesawat Domestik Turun 10% Sepanjang Libur Nataru
-
Broto Wijayanto, Inspirator di Balik Inklusivitas Komunitas Bawayang
-
Bye-Bye Jari Bertinta! 5 Tips Cepat Bersihkan Jari Setelah Nyoblos
Terkini
-
Quick Count Pilkada Sukoharjo: Petahana vs Kotak Kosong Siapa yang Menang? Ini Hasilnya
-
Karutan Solo Apresiasi Antusiasme Warga Binaan dalam Pilkada Serentak 2024
-
Hentikan Dominasi PDIP, Respati Ardi-Astrid Widayani Segera Cetak Sejarah di Pilkada Solo
-
Hasil Hitung Cepat: Respati Ardi-Astrid Widayani Menangi Pilkada Solo 2024
-
Momen Unik Respati Ardi Nyoblos Kenakan Sarung: Enak, Silir!