SuaraSurakarta.id - Ulama kharismatik Syech Abdul Qodir Assegaf atau biasa dikenal Habib Syech secara terang-terangan mengaku rindu pada sosok Gubernur Jawa Tengah (Jateng) Ganjar Pranowo.
Habib Syech bahkan sampai menangis lantaran tak kuat menahan rasa rindu pada sosok orang nomor satu di Jateng tersebut.
Melalui unggahan video di akun twitter @ganjar_pranowo, Minggu (29/08/2021). Habib Syech mengaku terkejut dan sedih ketika Ganjar Pranowo tidak bisa hadir dikediamannya dalam acara Jateng Bersholawat.
"Super kangen kalih pak Ganjar, pokoknya super kangen. Tadi saya agak nangis dengan istri saya. Piye iki dulurku malah ora teko (Bagaimana ini saudaraku malah tidak datang)," ujar Habib Syech.
Baca Juga: Izin Mau Daftar Kowal di Depan Panglima, Wanita Ini Langsung Diuji Ganjar
Meski demikian, Habib Syech masih mengaku bersyukur lantaran Ganjar masih bisa hadir secara virtual. Hal itu setidaknya bisa sedikit mengobati rasa rindunya.
"Tapi alhamdulilah, dengan melihat pak Ganjar walau melalui daring. Tapi seneng alhamdulilah," ungkap Habib Syech.
Lebih lanjut Habib Syech memaparkan bahwa acara Jateng Bersholawat ini sebagai bentuk ikhtiar dan doa agar masyarakat Jawa Tengah kehidupannya lebih baik. Selain itu, Habib Syech juga mendoakan supaya pandemi Covid-19 segera berakhir.
"Insyaallah Jawa Tengah akan lebih baik dari masa-masa yang lalu. Dan Insya Allah corona akan segera minggat berkat sholawat amin ya rabbal alamin," jelasnya.
Pimpinan grup Ahbaabul Musthofa ini tetap menagih kepada Ganjar untuk segera mengunjunginya ke Solo.
Baca Juga: Cristiano Ronaldo Kembali ke Old Trafford, Warganet Kaget Ternyata Ganjar Pranowo Fans MU
"Tapi kulo tetap tagih jenengan ke Solo, harus siap. Saya kangen saestu kangen. Kulo atas nama pribadi dan masyarakat jemaah syekhermania dan ahli sholawat matur suwun kalih jenengan. Karena jenengan selalu memberikan kemudahan kepada kami untuk melakukan sholawat," tutur Habib Syech.
Berita Terkait
-
Cak Lontong Kehilangan Banyak Job Buntut Dukung Ganjar Pranowo dan Mahfud MD Saat Pilpres
-
Puncak Arus Mudik Terjadi Hari Ini, Polda Jateng Terapkan One Way dari Tol Kalikangkung hingga Bawen
-
Sejumlah 14 Ribu Warga Jateng Mudik Gratis! Gubernur Luthfi Lepas Rombongan di Jakarta
-
Kabar Gembira! Pemprov Jateng Hapus Tunggakan Pajak Kendaraan pada Lebaran 2025
-
Relaksasi Pajak Kendaraan Bermotor, Pemprov Jateng Hapus Tunggakan Pajak dan Denda
Tag
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Syok, Bapak 11 Anak dengan Hidup Pas-pasan Tolak KB: Kan Nggak Mesti Begitu
- Baru Sekali Bela Timnas Indonesia, Dean James Dibidik Jawara Liga Champions
- JakOne Mobile Bank DKI Diserang Hacker? Ini Kata Stafsus Gubernur Jakarta
- Terungkap, Ini Alasan Ruben Onsu Rayakan Idul Fitri dengan "Keluarga" yang Tak Dikenal
- Review Pabrik Gula: Upgrade KKN di Desa Penari yang Melebihi Ekspektasi
Pilihan
-
Prabowo Percaya Diri Lawan Tarif Trump: Tidak Perlu Ada Rasa Kuatir!
-
Magisnya Syawalan Mangkunegaran: Tradisi yang Mengumpulkan Hati Keluarga dan Masyarakat
-
PT JMTO Bantah Abu Janda Jadi Komisaris, Kementerian BUMN Bungkam
-
Pantang Kalah! Ini Potensi Bencana Timnas Indonesia U-17 Jika Kalah Lawan Yaman
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan RAM 8 GB Terbaik April 2025
Terkini
-
Magisnya Syawalan Mangkunegaran: Tradisi yang Mengumpulkan Hati Keluarga dan Masyarakat
-
Momen KGPAA Mangkunegara X Temui Warga di Tradisi Syawalan Pura Mangkunegaran
-
Panen Raya di Sukoharjo, Ahmad Luthfi: Jateng Kantongi 4,09 Juta Ton Padi
-
Wartawan Diancam dan Ditempeleng Ajudan Kapolri, Ketua PWI Solo: Ini Memalukan!
-
Guru Besar Teknik Industri UNS: Assistive Technology Layak Mendapat Perhatian Lebih