SuaraSurakarta.id - Setiap orang memiliki hak untuk memilih pasangannya sendiri. Sebab, merekalah yang akan menjalani bahtera rumah tangganya. Seperti Enzy Storia yang tak mengikuti jalan hidup orang tuannya.
Enzy Storia menjelaskan bahwa ia lahir dari orang tua beda agama. Namun, artis berdarah Polandia-Aceh tersebut memutuskan memilih pasangan yang seiman dengannya.
Menyadur dari Hops.id, Enzy Storia juga menceritakan pengalaman rekannya menjalin hubungan pacaran beda keyakinan dan keduanya memutuskan untuk pindah ke agama lain. Seperti apa penjelasan lengkapnya? Simak ulasan berikut.
Enzy Storia berbincang banyak hal bersama Marlo Ernesto saat hadir dalam kanal YouTube Volix Media belum lama ini. Keduanya menanggapi pertanyaan dari netizen, salah satunya soal pacaran beda agama. Marlo menanyakan pendapat Enzy tentang pacaran beda keyakinan.
Baca Juga: 5 Pasangan Ikonik dari Film Romantis Indonesia, Chemistry Kuat Bikin Baper
“Gue suka sama seseorang tapi sayangnya beda agama, dia curhat kayak gitu. Dia cuman pakai tanda kutip, pakai tanda nangis dan sedih gitu, gimana Enzy menurut anda pacaran beda agama?,” kata Marlo Ernesto selaku host kepada Enzy Storia melansir YouTube Volix Media pada Minggu, (29/08/21).
Enzy Storia bersama ibunda dan adik
Menanggapi pertanyaan itu, Enzy Storia menjelaskan bahwa orang tuanya menganut kepercayaan yang berbeda, yakni Katolik dan Islam. Sementara Enzy diketahui memeluk agama Islam. Namun, perbedaan agama yang dianut orang tua presenter 29 tahun itu tidak bekerja dengan baik di keluarganya.
“Nyokap bokap gue beda agama, Katolik sama Islam, terus kayak ternyata tidak works (bekerja) di keluarga gue,” ungkap Enzy.
Atas dasar tersebut, Enzy Storia kini memutuskan untuk tidak menjalin hubungan dengan pria yang beda agama dan memilih pasangan yang seiman dengan dirinya.
Baca Juga: 5 Idol Kpop Mendadak Umumkan Nikah, Bikin Penggemar Terkejut
“Jadi gue memutuskan untuk tidak, memilih untuk tidak. Tidak usah coba-coba,” lanjut Enzy.
Marlo kemudian menjelaskan bahwa dirinya sudah pernah memberikan saran kepada penonton yang sedang menjalin hubungan pacaran beda agama. Yaitu dengan sama-sama berpindah ke agama lain.
“Gue udah pernah ngasih tips sebenarnya buat yang misalkan beda agama nih, Kristen sama Islam, dua-duanya pindah Hindu,” ucap Marlo.
Mendengar pernyataan Marlo, Enzy Storia langsung teringat dengan pengalaman rekannya. Kata Enzy, temannya sang rekan menganut agama Islam dan Kristen menjalin hubungan pacaran. Keduanya memutuskan untuk sama-sama pindah agama ke Hindu dan kini hidup bahagia bersama.
“Itu beneran terjadi ada, temannya teman gue mereka berdua pindah dan berhasil dan mereka hidup bahagia sekarang. Tapi kan emang cara ibadah orang beda-beda,” ujarnya.
Enzy pacaran beda agama?
Sebelumnya, Enzy Storia sempat dikabarkan menjalin hubungan pacaran dengan penyanyi Rafael Tan ketika mereka menjadi host dalam acara musik yang sama. Presenter bernama lengkap Enzy Storia Leovarisa itu tak menampik kedekatannya dengan Rafael. Namun, Enzy memilih untuk tak menjadikan Rafel sebagai pacar. Hal tersebut karena Enzy dan anggota boyband SMASH itu berbeda keyakinan. Keduanya menjalin hubungan persahabatan hingga saat ini.
“Ada beberapa hal yang memang nggak bisa dilanjutin. Di situ aku putuskan kalau kita temenan saja. Aku belajar dari yang sudah-sudah sih, jadi memang karena kita beda keyakinan,” pungkas Enzy Storia.
Berita Terkait
-
Chand Kelvin Ungkap Kehamilan Pertama Istri Saat Umrah: Bahagianya Berkali-kali Lipat
-
Daftar Lengkap 15 Artis di Pilkada 2024 Beserta Elektabilitas
-
Fyegoodgurl Merilis EP 'Hypnosis', Hadirkan Nuansa R&B Pop dan Kolaborasi Apik
-
Beda dari Prilly Latuconsina, Amanda Manopo Ogah Dicap Sebagai Wanita Independen
-
Kehidupan Lina Mukherjee Selama di Penjara, Duit Ratusan Juta Rupiah Sampai Ludes
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Momen Pilkada, Harga Emas Antam Langsung Melonjak
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
Terkini
-
Kesatria Bengawan Solo Datangkan Center Timnas Taiwan William Artino, Ini Statistiknya
-
Gibran Bakal Nyoblos di TPS 18 Manahan, Tak Ada Persiapan Khusus
-
18 Kadin Provinsi Gugat Penyelenggaraan Munaslub 2024
-
Wapres Gibran Nyoblos di Solo, 2.500 Petugas Gabungan Disiagakan
-
Dugaan Intimidasi Berlanjut, Selebgram Mojokerto Bakal Dilaporkan Balik ke Polresta Solo